DNM.com (Medan)
Melihat dan memantau perkembangan anak bangsa yang rata-rata keseluruhan sudah tidak fokus terhadap perkembangan bangsa Indonesia saat ini, dan salah satu akibatnya dengan adanya pengaruh globalisasi dan modernisasi yang terus meningkat, maka dari pada itu Gerakan Anak Bangsa (Gerbang) Republik Indonesia Resmi Hadir untuk meningkatkan rasa kepedulian anak bangsa terhadap perkembangan bangsa di Tanah Air Indonesia ini.
Anak Bangsa adalah Generasi Bangsa yang diharapkan nantinya berpartisipasi untuk mewujudkan Indonesia yang maju, terus berkembang, berkiprah, dan berdaulat maka untuk itu perlu adanya penyadaran dan doktrinisasi terhadap anak bangsa terkait pentingnya hidup dalam berbangsa dan bernegara.
Ketua Gerbang RI, Rizkinta Sitepu mengatakan "Kita sebagai anak bangsa harus peduli terhadap bangsa Indonesia, berbagai suku, marga, budaya, agama, ras itu minimal harus diketahui. Buktikan kita sebagai anak bangsa, yang harus kritis terhadap bangsa kita sendiri yakni bangsa Indonesia, maka untuk itu hadirnya Gerbang RI ini merupakan salah satu langkah yang bertujuan untuk menyadarkan anak bangsa agar lebih peka terhadap bangsa Indonesia, Ayo bangkitkan semangat demi Indonesia yang berdaulat". Ujarnya.
Pengurus dan Pendiri Gerakan Anak Bangsa Republik Indonesia |
Sementara itu sekretaris Gerbang Dewata Sakti mengatakan " Setiap anak bangsa harus mewujudkan kreatifitas dalam berbangsa dan bernegara itu lah wujud kepedulian kita terhadap bangsa ini, Bangsa yang berdaulat, maka mari bersama-sama kita sebagai anak bangsa untuk lebih fokus memajukan bangsa dan negara indonesia yang kita cintai ini" tegas Dewata kepada dutanusantaramerdeka.com
Lebih lanjut Dewata Sakti menambahkan "Anak Bangsa adalah Generasi Bangsa Kedepan. Maka Dihimbau kepada Seluruh Anak Bangsa agar kiranya dapat mengembangkan kreatifitasnya, bersikap kritis, dan selalu mengikuti perkembangan bangsa Indonesia serta menolak segala sesuatunya yang dapat menyakiti diri sendiri". ungkap Dewata.
Visi dan Tujuan dari Gerakan Anak Bangsa RI ini nantinya dapat bersinergi membantu Pemerintah Republik Indonesia dalam Memberantas Terorisme Radikalisme, Liberalisme dan Narkobaisme, Mewujudkan Bangsa Indonesia yang Berdaulat, Mewujudkan Anak Bangsa yang kritis dan berpikiran maju demi Bangsa, Memajukan Kesejahteraan Umum, Mencerdaskan Kehidupan Bangsa, Memakmurkan Tanah Air Indonesia, Menjalankan Sumpah Pemuda Demi Terwujudnya Indonesia yang Berdaulat
Kedepan Anak bangsa harus bisa melaksanakan itu demi Kemakmuran Bangsa Indonesia yang Berdaulat, Adil, dan Makmur. **(Red-36)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar