Satu - Satunya Tampil Beda, Koran Politik Paling Berani Mengkritik Terpanas dan Perang Terhadap Koruptor, Narkoba, Teroris Musuh Rakyat ~~~~~>>>>> Kami Menerima Artikel, Opini, Berita Kegiatan, Iklan Pariwara dapat mengirimkannya melalui email dutanusantaramerdeka@yahoo.co.id

Kuartal III-2024, Remala Abadi Cetak Pendapatan Rp249,01 Miliar


Duta Nusantara Merdeka | Tangerang 
PT Remala Abadi Tbk (DATA) berhasil mencatatkan pertumbuhan kinerja keuangan yang signifikan hingga periode 30 September 2024. Pendapatan perusahaan naik 13% menjadi Rp249,01 miliar, dibandingkan Rp220,16 miliar pada periode 30 September 2023.  

Direktur Keuangan DATA, Samuel Adi Mulia menjelaskan bahwa efisiensi menjadi salah satu kunci pencapaian ini. "Beban pokok pendapatan turun drastis menjadi Rp81,13 miliar dari Rp116,71 miliar, sehingga laba bruto meningkat tajam menjadi Rp167,87 miliar dari Rp103,45 miliar," ujarnya dalam Public Expose di Tangerang, Kamis (11/12/2024).

Laba usaha naik 90,8% menjadi Rp85,80 miliar, sementara laba sebelum pajak meningkat 92% menjadi Rp84,39 miliar dibandingkan tahun sebelumnya. Lebih mengesankan, laba neto yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk tumbuh dua kali lipat, mencapai Rp52,25 miliar dari Rp25,40 miliar.  

"Peningkatan ini menunjukkan keberhasilan strategi pengembangan perusahaan dalam mengoptimalkan efisiensi operasional dan menciptakan produk bernilai tambah melalui anak perusahaannya, PT Fiber Media Indonesia," ungkapnya.    

Dari sisi neraca, Total aset DATA hingga 30 September 2024 mencapai Rp311,53 miliar, naik signifikan dari Rp185,86 miliar pada akhir 2023. Sementara itu, total liabilitas meningkat menjadi Rp98,43 miliar dari Rp65,99 miliar.  

Strategi Bisnis untuk 2025: Fokus pada Segmen Retail dan Infrastruktur Jaringan 

DATA menargetkan pertumbuhan pendapatan sebesar 15% pada tahun 2025 dengan fokus peningkatan pada segmen retail hingga 100%. Untuk mendukung target ini, perusahaan merencanakan:  
- Pembangunan jaringan baru minimal 250.000 koneksi rumah (home-connect).  
- Kenaikan biaya produksi, penjualan, dan administrasi rata-rata 9% untuk pengembangan infrastruktur dan peningkatan penjualan.  

Selain itu, perusahaan juga menargetkan peningkatan Net Profit Margin (NPM) menjadi 21,54% dan EBITDA menjadi 45,09% di tahun mendatang.  

DATA juga fokus pada restrukturisasi organisasi dan peningkatan kebijakan perusahaan untuk mendukung efisiensi kinerja. Selain itu, kepuasan pelanggan tetap menjadi prioritas utama, dengan memperluas infrastruktur dan menghadirkan produk-produk inovatif yang relevan di pasar residential.    

Dengan strategi yang terukur dan visi jangka panjang, PT Remala Abadi Tbk optimistis dapat terus memperkuat posisinya sebagai salah satu pemain utama di industri jaringan dan infrastruktur teknologi di Indonesia. "Peningkatan kinerja yang konsisten diharapkan mampu memberikan nilai tambah yang berkelanjutan bagi para pemegang saham dan masyarakat," tambahnya.  

Reporter: Lakalim Adalin 
Editor: Arianto 


Share:

Mendes Yandri Dorong Ekspor BUMDes, Desa Ngoran Raup Rp18 Miliar per Tahun


Duta Nusantara Merdeka | Serang 
Desa-desa didorong untuk maksimalkan produk unggulan desa agar bisa masuk pasar ekspor. Salah satunya termasuk kegiatan kelas ekspor bekerja sama dengan PT Astra Internasional.

"Kegiatan ini digelar sebagai upaya pendampingan kepada desa, dalam rangka menyiapkan badan usaha milik desa (BUMDes) bersiap menjadi eksportir," kata Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal Yandri Susanto usai buka kegiatan pelatihan UMKM dan BUMDes siap ekspor, di Kota Serang, Banten, Selasa (10/12/2024).

Mendes Yandri memuji proses pendampingan yang dilakukan oleh Astra karena desa yang dibina terbukti sukses dan berkembang. 

Mendes Yandri mencontohkan Desa Ngoran yang sukses ekspor Kendang Jembe dari kulit sapi ke China hingga mampu hasilkan Rp18 Miliar per tahun.

Olehnya, Mendes Yandri bakal replikasi dan jadikan pola pendampingan Astra sebagai role model untuk diterapkan ke desa-desa lainnya.

Selain itu, sebagai upaya pendampingan untuk meningkatkan kualitas produk, meningkatkan nilai jual, mengatasi kendala permodalan, pengiriman, dan penguatan jaringan dalam meningkatkan pemasaran.

Menurutnya, bilamana potensi desa dibina dengan baik, pendampingan dan pemberdayaan, maka kebangkitan ekonomi desa akan muncul dan potensi untuk mengurangi angka pengangguran bisa dilakukan.

"Untuk pembangunan di desa juga perlu adanya kolaborasi antara pemerintah di desa dan swasta, dengan kolaborasi ini diharapkan UMKM di desa dan BUMDes dapat juga dibina dan mendapatkan pelatihan ekspor agar dapat mengurangi angka pengangguran," kata Mendes Yandri.

Olehnya, Mendes Yandri bakal mengajak kalangan dunia usaha untuk bersama-sama membangun desa-desa untuk dijadikan binaan lewat pemberdayaan BUMDes. [Arianto]


Share:

BION Studios Rilis Poster, Trailer, dan Soundtrack Film Ambyar Mak Byar


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Dalam suasana penuh semangat dan kehangatan, BION Studios bersama Universal Mediatainment resmi meluncurkan poster, trailer, dan soundtrack film *Ambyar Mak Byar* di Metropole XXI, Jakarta, Selasa (10/12/2024). Acara ini dihadiri oleh bintang utama, kru film, dan media, menciptakan antusiasme tinggi terhadap karya yang mengangkat kisah perjuangan masyarakat melalui musik campursari.  

Film ini menampilkan Happy Asmara sebagai Bethari, perempuan keraton yang terjebak di antara tradisi dan modernitas, serta Gilga Sahid sebagai Jeru, pemuda penuh mimpi dari grup musik *Konco Seneng*. Kehadiran Evan Loss dan Angie Williams semakin memperkaya alur cerita yang membawa harmoni budaya dan kehidupan modern.  

Dalam trailer yang dirilis, penonton diajak menelusuri kisah cinta Bethari dan Jeru yang penuh liku. Nuansa keraton yang anggun berpadu dengan semangat musik *Konco Seneng*, menciptakan harmoni unik antara tradisi dan perjuangan hidup modern.  

Tak hanya trailer, tiga lagu soundtrack resmi film ini juga diluncurkan:  
1. "Pangestu", dinyanyikan duet oleh Gilga Sahid dan Happy Asmara.  
2. "Jare Tresno", lagu emosional karya Gilga Sahid.  
3. "Mendem Tresno", penuh energi oleh Evan Loss dan Angie Williams.  

Ketiga lagu ini tidak hanya memperkuat alur cerita, tetapi juga memberikan pengalaman emosional mendalam bagi para penonton.  

Pesan dari Sutradara dan Pemain 

Sutradara Puguh P.S. Admaja berbagi tantangan menghidupkan cerita ini: *“Menyatukan musik campursari dengan visual sinematik adalah tantangan besar, tetapi kami ingin film ini menyampaikan emosi yang kuat, seperti mendengarkan musik yang menyentuh hati.”*  

Sementara itu, Happy Asmara menyebut perannya sebagai Bethari adalah pengalaman berharga: *“Film ini istimewa bagi saya. Selain berakting, saya juga bernyanyi dengan suami saya, menjadikannya kenangan personal yang tak terlupakan.”*  

Gilga Sahid, yang memerankan Jeru, menambahkan: *“Kisah ini dekat dengan kehidupan kita, tentang perjuangan cinta dan mimpi. Saya yakin banyak penonton akan merasa terwakili.”*  

Roadshow dan Jadwal Tayang  

*Ambyar Mak Byar* akan tayang di bioskop mulai 9 Januari 2025. Untuk mendekatkan cerita ini kepada masyarakat, tim produksi akan mengadakan roadshow ke beberapa kota di Jawa Tengah dan Jawa Timur. Jadwal lengkap dapat diakses melalui media sosial resmi @ambyarmakbyarfilm.  

Film ini tidak hanya sekadar hiburan, tetapi juga perayaan budaya lokal yang kaya. Sebagaimana yang diungkapkan produser Ajeng Parameswari: *“Kami ingin membawa warisan budaya musik campursari lebih dekat ke masyarakat melalui film ini.”*  

Jangan lewatkan *Ambyar Mak Byar* yang menjanjikan pengalaman penuh emosi, tawa, dan perjuangan, mencerminkan perjalanan hidup yang penuh makna.  

Reporter: Lakalim Adalin 
Editor: Arianto 


Share:

Mahkamah Agung RI Serahan Sertifikat SMAP dan Penganugerahan Insan Anti Gratifikasi 2024


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Dalam rangka peringatan Hari Anti-Korupsi Se-Dunia pada 9 Desember 2024, Mahkamah Agung RI mengadakan Penyerahan Sertifikat SMAP dan Penganugerahan Insan Anti Gratifikasi Tahun 2024. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Ketua Mahkamah Agung RI, YM. Prof. Dr. H. Sunarto, S.H. M.H. dan dihadiri jajaran piminan Mahkamah Agung RI.

Dari Pelaporan Gratifikasi yang telah diterima, baik melalui Unit Pengendali Gratifikasi (UPG) maupun aplikasi GOL (Gratifikasi Online), Badan Pengawasan memilih beberapa orang hakim dan aparatur pengadilan untuk mendapatkan apresiasi berupa Penganugerahan Insan Anti-Gratifikasi dengan kriteria berupa Nilai Pelaporan, Ketepatan Waktu Pelaporan dan Jumlah Pelaporan. 

Dari hasil penilaian tersebut maka terpilih beberapa hakim dan aparatur pengadilan untuk mendapatkan Penganugerahan Insan Anti-Gratifikasi, di mana 3 (tiga) di antaranya berasal dri lingkungan peradilan umum, yaitu:

1.Sugiyanto, S.H., M.H., Sekretaris Mahkamah Agung dan Plt. Kepala Badan Pengawasan;

2.Hasanudin, S.H., M.H., Direktur Pembinaan Tenaga Teknis Peradilan Umum Direktorat Jenderal Badan Peradilan Umum;

3.I Ketut Darpawan, S.H., Ketua Pengadilan Negeri Dompu;

4.Muh. Irfan Husaeni, S.Ag., M.S.I., Ketua Pengadilan Agama Ambarawa;

5.Mohamad Zakiuddin, S.H., Ketua Pengadilan Negeri Pulang Pisau;

6.Badar Hikmat, A.Md., S.H., Panitera Pengganti Pengadilan Tata Usaha Negara Bandung;

7.Rizka Dwi Puspita Sari, A.Md.A.B., Arsiparis Terampil sekaligus Bendahara Pengadilan Agama Polewali. (Arianto)



Share:

Peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia 2024: Mahkamah Agung Teguhkan Komitmen Berantas Korupsi untuk Indonesia Maju


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Mahkamah Agung Republik Indonesia memperingati Hari Anti Korupsi Sedunia (HAKORDIA) 2024 dengan tema "Teguhkan Komitmen Berantas Korupsi untuk Indonesia Maju". Acara yang diselenggarakan pada Senin (9/12/2024) ini diwarnai dengan penyerahan Sertifikat SMAP Tahun 2024, penganugerahan Insan Anti Gratifikasi, dan seminar nasional.  

Momentum ini dijadikan Mahkamah Agung untuk terus memperkuat integritas di lingkungan peradilan, sekaligus introspeksi diri dalam mencegah perilaku korupsi yang merusak tata kelola lembaga negara.  

Ketua Mahkamah Agung RI, Prof. Dr. Sunarto, S.H., M.H., dalam sambutannya menyampaikan bahwa integritas adalah lentera yang harus terus menyala. “Integritas ibarat lentera yang cahayanya dapat menerangi gulita. Untuk menjaga lentera ini tetap menyala, diperlukan komitmen bersama yang kuat dan kesadaran diri untuk melawan godaan korupsi,” tegasnya.  

Menurut Sunarto, secanggih apapun teknologi pengawasan dan regulasi yang diterapkan, tanpa kesadaran dari setiap individu, langkah pemberantasan korupsi tidak akan efektif. "Sumpah atas nama Tuhan harus benar-benar menjadi pedoman moral bagi setiap abdi negara," tambahnya.  

Korupsi kerap dipicu oleh gaya hidup hedonisme dan lemahnya kontrol diri. Ketua Mahkamah Agung menekankan pentingnya penguatan nilai-nilai moral di lingkungan peradilan sebagai benteng melawan perilaku koruptif.  

Mahkamah Agung juga menegaskan pentingnya independensi peradilan agar setiap putusan dapat mencerminkan keadilan tanpa intervensi pihak manapun. Dengan transparansi, akuntabilitas, dan komitmen bersama, kepercayaan publik terhadap lembaga peradilan dapat terus ditingkatkan.  

Sementara itu, Ketua FORSIMEMA-RI turut mengingatkan pentingnya kolaborasi antara lembaga peradilan dan media. “Jangan alergi terhadap konfirmasi dari media. Media adalah mitra strategis dalam mengedukasi masyarakat, terutama pencari keadilan, mengenai regulasi dan putusan pengadilan,” ujarnya.  

Ia juga menekankan agar Humas dan Jubir di lingkungan Mahkamah Agung selalu proaktif dalam membangun komunikasi dengan insan media. Hal ini penting untuk meningkatkan transparansi dan memperkuat hubungan dengan masyarakat.  

Hari Anti Korupsi Sedunia 2024 menjadi momen penting untuk mengingatkan seluruh insan pengadil tentang tanggung jawab mereka dalam menjaga integritas dan profesionalisme. Dengan kinerja yang solid, transparan, dan akuntabel, Mahkamah Agung berkomitmen untuk terus menjadi pilar keadilan bagi Indonesia yang lebih maju.  

Kolaborasi antara lembaga peradilan, media, dan masyarakat menjadi kunci utama dalam menciptakan lingkungan bebas korupsi dan membangun kepercayaan publik terhadap sistem hukum. Peringatan HAKORDIA ini diharapkan menjadi langkah nyata menuju Indonesia yang bersih dan berintegritas.  

Editor Arianto 


Share:

Danrem 031/Wira Bima Perkuat Sinergi dengan Kejaksaan Tinggi Riau


Duta Nusantara Merdeka | Pekanbaru 
Dalam rangka mempererat hubungan kerja sama, Komandan Resor Militer (Danrem) 031/Wira Bima, Brigjen TNI Sugiyono, mengadakan silaturahmi ke Kantor Kejaksaan Tinggi (Kejati) Riau di Pekanbaru. Kegiatan yang berlangsung Selasa (10/12/2024) ini bertujuan memperkuat sinergi antara TNI dan penegak hukum dalam menjaga keamanan, ketertiban, serta mendukung pembangunan di wilayah Provinsi Riau.  

Danrem Sugiyono hadir bersama para Kepala Seksi (Kasi) di lingkungan Korem 031/Wira Bima, sementara Kepala Kejaksaan Tinggi Riau, Akmal Abbas, S.H., M.H., turut menyambut rombongan dengan hangat.  

Dalam sambutannya, Brigjen TNI Sugiyono mengapresiasi Kejati Riau atas kerja sama yang telah terjalin dengan baik selama ini. “Silaturahmi ini menjadi momen penting untuk mempererat komunikasi dan memperkuat kolaborasi antara Korem 031/Wira Bima dan Kejaksaan Tinggi Riau. Sinergi ini sangat diperlukan demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat Riau,” ujar Sugiyono.  

Hal senada diungkapkan oleh Kepala Kejaksaan Tinggi Riau, Akmal Abbas. Ia menegaskan bahwa sinergi antara TNI dan penegak hukum merupakan kunci dalam menciptakan stabilitas wilayah yang kondusif. “Kolaborasi ini tidak hanya mendukung penegakan hukum, tetapi juga mendukung pembangunan yang berkelanjutan di Provinsi Riau,” ungkapnya.  

Dalam suasana penuh keakraban, kedua belah pihak berdiskusi mengenai berbagai isu strategis yang tengah dihadapi di wilayah Riau, mulai dari penegakan hukum hingga keamanan daerah. Pertemuan ini juga menjadi momentum untuk merancang kerja sama lebih erat di masa depan, terutama dalam menjaga ketertiban umum dan mendukung kesejahteraan masyarakat.  

Kegiatan ini menunjukkan komitmen kuat dari Korem 031/Wira Bima dan Kejati Riau untuk terus berkolaborasi demi keamanan wilayah. “Kerja sama ini adalah bentuk nyata semangat kebersamaan dalam menjalankan tugas masing-masing untuk melayani masyarakat,” tambah Brigjen Sugiyono.  

Kunjungan silaturahmi ini diharapkan menjadi pijakan penting untuk meningkatkan hubungan kelembagaan antara Korem 031/Wira Bima dan Kejaksaan Tinggi Riau. Dengan sinergi yang lebih solid, keduanya bertekad untuk menjaga keamanan dan ketertiban yang menjadi fondasi penting bagi pembangunan wilayah.  

Kerja sama seperti ini dinilai penting untuk menjawab tantangan keamanan dan sosial di Riau. Dengan dukungan penuh dari Korem 031/Wira Bima dan Kejaksaan Tinggi, masyarakat Riau dapat merasakan manfaat nyata dari kolaborasi dua institusi besar ini.  

Dengan semangat kebersamaan, Brigjen TNI Sugiyono dan Akmal Abbas optimistis bahwa Riau akan terus menjadi wilayah yang aman, damai, dan sejahtera.

Editor: Arianto 


Share:

Hutang Nyawa: Kisah Horor Tumbal Pabrik Siap Menggemparkan Layar Bioskop


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Setelah sukses menarik perhatian lewat kisah horor viral tentang tumbal pabrik, *Hutang Nyawa* menggelar gala premiere di XXI Epicentrum, Jakarta, Senin (09/12/2024). Acara tersebut dihadiri oleh sineas dan pemeran utama, termasuk Angga Dwimas Sasongko (Produser), Cristian Imanuell (Produser), Billy Christian (Sutradara), serta Taskya Namya, Rachel Vennya, Muhammad Khan, Mian Tiara, dan Mike Lucock.  

Film yang digarap oleh Visinema Pictures dan Legacy Pictures ini diangkat dari thread viral di media sosial X karya Yosep Anggi Noen. Cerita tentang tumbal pabrik ini tidak hanya menyajikan ketegangan, tetapi juga mengangkat isu sosial yang relevan.  

Membangkitkan Teror dari Thread Viral  

Mengisahkan perjuangan Erwina (Taskya Namya), seorang ibu yang bekerja di pabrik penuh misteri demi menyelamatkan keluarganya dari lilitan utang. Namun, di balik pekerjaan itu tersimpan rahasia kelam: praktik tumbal pabrik yang menyeretnya ke dalam kengerian hidup atau mati.  

Billy Christian, sang sutradara, menyampaikan, “Film ini bukan hanya horor semata, tapi juga refleksi realitas buruh dan eksploitasi yang sering terabaikan.”  

Sementara itu, Produser Angga Dwimas Sasongko menambahkan, “Thread ini memiliki kekuatan narasi unik yang relevan dengan banyak orang. Kami berharap film ini dapat membuka mata publik terhadap isu ini.”  

Harga Nyawa di Tengah Ambisi Kesuksesan  

Film ini menggambarkan bagaimana kesuksesan segelintir pihak bisa mengorbankan banyak nyawa. *Hutang Nyawa* menawarkan horor yang berbeda, menggali sisi gelap dunia kerja, di mana buruh sering menjadi tumbal demi keuntungan industri.  

Taskya Namya mengatakan, “Erwina adalah refleksi banyak orang yang bekerja keras tanpa menyadari risiko yang menghantui mereka. Cerita ini menyeramkan sekaligus menyentuh.”  

Pengalaman Mistis di Lokasi Syuting 

Proses syuting dilakukan di pabrik tua di Sukabumi, yang dikenal angker. Rachel Vennya berbagi pengalamannya, “Ada momen saat syuting, saya benar-benar merasakan gangguan mistis. Ini adalah pengalaman horor yang nyata, bahkan sebelum filmnya selesai.”  

Antusiasme Penonton: Dari Viral ke Layar Lebar  

Sebelum gala premiere, *Hutang Nyawa* telah mengadakan *Midnight Screening* di 13 kota, termasuk Jakarta dan Surabaya. Sambutan hangat dari penonton menunjukkan betapa cerita ini berhasil memadukan teror dan realitas sosial.  

Jadwal Rilis dan Informasi Tiket

Film ini akan tayang serentak di seluruh bioskop Indonesia mulai 12 Desember 2024. Tiket sudah tersedia di MTix dan Tix.id.  

Jangan lewatkan kisah horor *Hutang Nyawa* yang tidak hanya menghadirkan teror, tetapi juga menyuarakan realitas kelam dunia kerja. Ikuti informasi terbaru melalui Instagram Visinema Pictures (@visinemaid), Legacy Pictures (@legacy.pictures), dan akun resmi *Hutang Nyawa* (@filmhutangnyawa).

Editor: Arianto 


Share:

Menko Polkam Apresiasi Kinerja KPK Mewujudkan Indonesia Yang Bebas Korupsi


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan Jenderal Pol (Purn) Budi Gunawan mengapresiasi kinerja Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam mewujudkan Indonesia yang bebas dari korupsi. 

“Untuk itu, dalam kesempatan ini saya mengapresiasi KPK yang terus-menerus bekerja keras melalui berbagai program kerjanya, mulai dari pencegahan hingga penindakan, untuk mewujudkan Indonesia yang bebas dari korupsi,” ungkap Menko Polkam Budi Gunawan saat membuka acara Hari Antikorupsi Sedunia di Jakarta, Senin (9/12/2024).

Menko Polkam menjelaskan dalam konteks korupsi, penekanan utama Asta Cita adalah pencegahan yang diikuti oleh penindakan sebagai pendukung yang kuat bagi pemberantasan korupsi. Pada berbagai kesempatan, Bapak Presiden Prabowo Subianto juga memerintahkan kepada para penegak hukum untuk memberantas judi online, narkoba, penyelundupan, dan korupsi. 

“Jika korupsi dapat diberantas, ekonomi Indonesia akan tumbuh lebih pesat karena anggaran dan investasi akan lebih efektif, menciptakan iklim bisnis yang sehat, dan meningkatkan kepercayaan masyarakat serta investor,” terangnya.

Oleh karenanya, sebagai bagian dari komitmen pemerintah dalam pemberantasan korupsi, Kemenko Polkam bersama Jaksa Agung, Kapolri, dan kementerian/lembaga terkait lainnya, terhitung tanggal 4 November 2024, telah membentuk Desk Pencegahan Tindak Pidana Korupsi dan Perbaikan Tata Kelola. 

“Desk ini bertujuan untuk mengoordinasikan langkah-langkah pencegahan dan pemberantasan korupsi, memperkuat tata kelola pemerintahan yang transparan dan akuntabel, serta memastikan sinergi antarlembaga penegak hukum dan kementerian terkait berjalan efektif,” terangnya.

Melalui peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) Tahun 2024, Menko Polkam mengajak bersama-sama untuk gelorakan terus pentingnya perbaikan sistem sebagai upaya pencegahan untuk memberantas korupsi. 

Menko Polkam juga menambahkan bahwa KPK sebagai institusi penegak hukum tidak dapat melakukan pekerjaannya secara mandiri karena perjuangan pemberantasan korupsi di negara ini merupakan tanggung jawab bersama. 

“Oleh karenanya, KPK harus terus kita dukung dan kuatkan untuk melakukan pencegahan dan pemberantasan tindak pidana korupsi serta perbaikan tata kelola. Sinergi yang baik antarlembaga penegak hukum, kementerian dan lembaga, serta masyarakat merupakan langkah terbaik dalam upaya pemberantasan korupsi,” jelasnya. (Arianto)


Share:

Menko Pangan: Indonesia Tak Akan Impor Pangan Konsumsi Tahun 2025


Duta Nusantara Merdeka |

Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Indonesia pada 2025 tidak akan mengimpor sejumlah komoditas pangan konsumsi utama. Komoditas tersebut meliputi jagung untuk konsumsi, gula konsumsi, garam konsumsi, serta beras konsumsi. Hal ini, menurut Menko, merupakan langkah besar menuju kemandirian pangan nasional. Hal tersebut disampaikan Menteri Koordinator (Menko) Bidang Pangan, Zulkifli Hasan, saat konferensi pers di Jakarta, Senin (09/12/2024).

Menko Pangan menekankan pentingnya meningkatkan kualitas hasil pertanian lokal agar mampu memenuhi kebutuhan industri. "Untuk jagung industri, permintaan awalnya mencapai 1,7 juta ton, tetapi kami hanya menyetujui impor 900.000 ton. Sisanya, 800.000 ton, harus dipenuhi oleh petani lokal," ungkapnya. Pemerintah berkomitmen melatih petani guna memenuhi standar kualitas jagung industri. 

Garam industri juga menjadi perhatian utama. Dari permintaan impor sebesar 2,5 juta ton, hanya 1,7 juta ton yang disetujui. Sisanya akan dipenuhi melalui optimalisasi pengolahan garam lokal. 

Pada 2025, stok gula konsumsi diproyeksikan meningkat dari 2,4 juta ton menjadi 2,6 juta ton. Sementara itu, produksi beras nasional diprediksi mencapai 32 juta ton, mencukupi kebutuhan domestik sebesar 31 juta ton. “Jika tidak ada bencana alam, kita tidak akan impor beras konsumsi,” ujar Menko.  

Lebih lanjut, Menko Pangan menyebutkan bahwa pemerintah telah memajukan target swasembada pangan nasional dari 2029 ke 2027. Program ini melibatkan sinergi antara sektor pertanian, perikanan, dan industri. "Kerja sama ini akan mengamankan kebutuhan pangan kita," tegasnya.  

Dengan langkah-langkah strategis ini, Indonesia semakin dekat menuju kemandirian pangan sekaligus memperkuat posisi dalam menghadapi tantangan global.

Reporter: Lakalim Adalin 
Editor: Arianto 

Share:

Boy Rafli Amar: Pererat Persaudaraan, Perkuat Ekonomi Nagari


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
DPP Induk Keluarga Minangkabau (IKM) menggelar Silaturahmi Akbar bertajuk "Kito Badunsanak, Sukses dan Bahagia Basamo" pada Minggu (08/12/2024) di Jakarta. Acara ini dihadiri oleh tokoh masyarakat dan cendekiawan Minangkabau dari berbagai daerah, termasuk Komjen. Pol. (Purn.) Dr. Boy Rafli Amar, M.H., yang juga dikenal sebagai Datuak Rangkayo Basa.  

Dalam sambutannya, Boy Rafli Amar menekankan pentingnya memperkuat persaudaraan di rantau. “Acara ini adalah momentum untuk menyatukan kembali masyarakat Minang pasca tahun politik, agar dapat memberikan kontribusi nyata bagi Sumatera Barat dan Indonesia,” ujarnya.  

Lebih lanjut, Boy juga menyoroti peran strategis masyarakat Minangkabau di perantauan. Ia berharap silaturahmi ini menjadi penghubung antara ranah dan rantau untuk mempercepat pembangunan di kampung halaman. “Kita ingin desa-desa di Sumatera Barat menjadi pusat pergerakan ekonomi melalui dukungan digitalisasi dan program desa wisata,” tambahnya.  

Disisi lain, Boy Rafli Amar menyampaikan bahwa masyarakat Minangkabau telah menunjukkan kontribusi besar bagi pembangunan nagari, baik melalui ide, dana, maupun inovasi. Program seperti *Desa Wisata* yang didukung oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif telah menjadikan nagari sebagai pusat ekonomi kreatif.  

Ia juga menyoroti pentingnya digitalisasi untuk menghubungkan masyarakat rantau dengan kampung halaman. Digitalisasi akan memperkuat akses informasi dan peluang ekonomi, sehingga nagari dapat menjadi pusat pertumbuhan ekonomi berkelanjutan.  

Acara ini turut dimeriahkan oleh penampilan artis Minang dan grup kesenian *KIM*. Selain itu, Boy Rafli Amar mengapresiasi dukungan berbagai pihak, termasuk pemerintah, dalam menjaga tradisi Minangkabau sebagai daya tarik wisata budaya.  

Reporter: Lakalim Adalin 
Editor: Arianto


Share:

Mendes Yandri Kunjungi Desa yang Sukses Manfaatkan Potensi dan Kolaborasi di Kaltim


Duta Nusantara Merdeka | Kutai Kartanegara 
Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto melakukan kunjungan ke desa yang sukses dalam meningkatkan perekonomian desa di Kutai Kartanegara, Kaltim pada Sabtu (7/12).

Ada tiga desa dikunjungi Mendes Yandri di Kabupaten Kutai Kartanegara yakni Desa Perangat Baru (Marang Kayu, Kutai Kartanegara), Desa Lung Anai dan Desa Sungai Payang (Loa Kulu, Kutai Kartanegara).

Desa pertama yakni Desa perangat baru, didesa ini dikenal dengan produk unggulan kopi luwak librika yang merupakan jenis kopi langka di Indonesia.

Kopi luwak liberika ini telah didistribusikan kesejumlah wilayah baik di Kaltim maupun luar Kaltim. Bahkan, sudah menjalin kerjasama dengan berbagai hotel dan destinasi wisata dalam hal pendistribusiannya.

"Kopi luwak ini jadi unggulan desa perangat baru. Ini sangat potensial dan peminatnya banyak yang digerakkan oleh BUMDes Mekar Jaya," katanya.

Mendes Yandri berharap kebun kopi yang dikelola BUMDes ini terus berkembang luas dan terus dapat meningkatkan pendapatan bagi BUMDes yang nantinya juga dapat meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat.

"Kemendes siap membantu pemasaran kopi dengan menyambungkannya dengan pasar dunia," katanya.

Setelah dari Desa Perangat Baru, Yandri melanjutkan ke Desa Lung Anai. Didesa ini, Yandri mengunjungi rumah coklat yang merupakan produk unggulan dari desa Lung Anai dalam meningkatkan perekonomiannya.

Pembangunan dan pengembangan rumah coklat ini merupakan kolaborasi desa dengan perusahaan. Warga desa yang mayoritas merupakan suku dayak ini mengolah bahan mentah kakao menjadi coklat batangan dan kemasan serta bersertifikat halal.

"Coklat salah satu sumber makanan dan energi kita serta sumber kesehatan kita. Kita masih kekurangan coklat untuk diekspor keluar negeri seperti di Belanda. Jadi, coba cari jalan keluarnya, misalnya mungkin ada lahan kosong atau tidur itu bisa dimaksimalkan untuk menambah sumber devisa atau sumber uang bagi desa. Saya apresiasi BUMDes ini karena sudah menggerakkan ekonomi bagi desa dan meningkatkan ekonomi masyarakat," katanya.

Setelah kedua desa, Yandri mengunjungi ke desa ketiga yakni Desa Sungai Payang. BUMDes di desa sungai payang ini berhasil mengelola dengan pola kemitraan dengan perusahaan hingga dapat mendongkrak dari desa sangat tertinggal hingga menjadi desa maju.

"Desa-desa yang kita kunjungi telah sukses dan bisa jadi percontohan bagi desa-desa lainnya. Ini tidak terlepas dari kolaborasi dengan berbagai pihak. Baik pemerintah, perusahaan dan masyarakat. Kolaborasi inilah yang dapat mempercepat pembangunan didesa dan meningkatkan ekonomi desa. Sehingga, masyarakat desa menjadi semakin sejahtera," katanya.

Untuk di Kaltim, kata Yandri, banyak potensi yang bisa digarap oleh desa. Salah satunya dengan mendesain danau bekas tambang menjadi destinasi wisata.

"Danau itu bisa dimanfaatkan. Misalnya sebagai desa wisata, sumber ikan atau sumber protein hewani dan lainnya. Atau mungkin saja bisa ditanami pohon apa yang bisa ditanami disekitar danau. Yang jelas, nantinya untuk danau bekas tambang ini akan dilakukan perbaikan dalam rangka kedepannya akan dapat meningkatkan perekonomian desa," katanya.

Kemendes PDT, kata Yandri siap menjadikan area bekas tambang itu dijadikan sebagai pendapatan tambahan atau utama bagi desa-desa yang bersentuhan langsung dengan bekas tambang.

"Ide ketika turun dari pesawat, mudah-mudahan kaltim bisa memprakarsai atau memulai bekas tambang menjadi sesuatu yang bernilai ekonimo tinggi bagi desa dan masyarakat desa," katanya. (Arianto)



Share:

Kasus Pelecehan Seksual Anak di Pekanbaru: LBH Jetsiber Desak Polisi Tindak Tegas Pelaku


Duta Nusantara Merdeka | Pekanbaru 
Kasus pelecehan seksual terhadap anak di bawah umur kembali mencuat, kali ini melibatkan seorang ayah kandung sebagai pelaku. Korban, COS (9 tahun), yang masih duduk di kelas 3 SD, dilaporkan telah mengalami kekerasan seksual oleh ayahnya sendiri. Ibu korban, FS (29 tahun), melaporkan kasus ini ke Polresta Pekanbaru pada 25 Oktober 2024, dengan nomor laporan polisi LP/B/998/X/2024/SPKT/POLRESTA PEKANBARU/POLDA RIAU.  

Namun, meskipun sudah dua bulan berlalu, terduga pelaku masih bebas berkeliaran tanpa tindakan hukum yang tegas dari pihak berwenang. Situasi ini menciptakan keresahan di masyarakat sekaligus menyoroti lambannya penanganan hukum terhadap kasus Tindak Pidana Kekerasan Seksual (TPKS).  

Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Jetsiber Fia Justitia Indonesia, yang dipimpin oleh Advokat Jetro Sibarani, SH., MH., memberikan pendampingan hukum secara gratis kepada keluarga korban. Jetro Sibarani menyampaikan kepada media bahwa pihaknya telah mengirimkan surat resmi kepada Kapolresta Pekanbaru untuk mendesak percepatan proses hukum.  

"Sebagaimana diatur dalam Pasal 20 UU Nomor 12 Tahun 2022 tentang TPKS, kasus kekerasan seksual harus ditangani secara khusus. Hak-hak korban, seperti penanganan, perlindungan, dan pemulihan, harus dijamin sejak awal," jelas Jetro. Ia juga menyoroti dugaan adanya praktik makelar kasus yang memperlambat proses hukum.  

Korban telah menjalani sejumlah prosedur pemeriksaan, termasuk tes Visum et Repertum di rumah sakit serta tes psikologi di Unit Pelaksana Teknis Perlindungan Perempuan dan Anak (UPT PPA) Kota Pekanbaru. Keterangan korban dan saksi-saksi pun telah dicatat oleh Penyidik Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polresta Pekanbaru.  

LBH Jetsiber menegaskan bahwa penundaan ini mencederai keadilan bagi korban. "Kami mendorong Kapolresta Pekanbaru untuk segera menuntaskan kasus ini demi memberikan perlindungan dan keadilan bagi anak-anak Indonesia," tegas Jetro.  

Editor: Arianto 


Share:

Kepala BNN RI Hadiri Rakor Desk Pemberantasan Narkoba


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Kepala Badan Narkotika Nasional Republik Indonesia (BNN RI), Marthinus Hukom, S.I.K., M.Si., menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Desk Pemberantasan Narkoba yang dipimpin oleh Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Menko Polkam) Jenderal Polisi (Purn.) Prof. Dr. Budi Gunawan, S.H., M.Si., Ph.D., di Ruang Pusdasis Settama Ops Polri, Mabes Polri, Jakarta Selatan, pada Kamis (5/12).

Usai menghadiri rapat koordinasi, Kepala BNN RI bersama Kapolri, Jaksa Agung, Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (Imipas), serta sejumlah petinggi kementerian/lembaga terkait, mendampingi Menko Polkam dalam Konferensi Pers Pencapaian Desk Pemberantasan Narkoba Program Asta Cita Presiden RI, di Rupatama Mabes Polri.

Dalam keterangan persnya, Menko Polkam mengatakan ada tiga komitmen bersama yang telah disepakati dalam Rakor tersebut. 

Pertama, komitmen semua kementerian dan lembaga untuk memperkuat sinergi pemberantasan narkoba. 

Kedua, memasifkan pemblokiran dana rekening peredaran narkoba. Ketiga, mengkaji percepatan eksekusi hukuman mati bagi terpidana narkotika yang sudah inkrah.

Sementara itu, Kapolri Listyo Sigit Prabowo selaku Ketua Desk Pemberantasan Narkoba menyampaikan ada beberapa kesepakatan dan rekomendasi yang akan dilakukan ke depan, untuk meningkatkan efektivitas penanggulangan narkoba. 

Beberapa diantaranya adalah, para penegak hukum sepakat untuk memberikan hukuman maksimal bagi para pengedar dan bandar narkoba. Selain itu, para pelaku kejahatan narkoba tersebut akan ditempatkan di super maximum security untuk memotong potensi peredaran atau pengendalian jual beli narkoba yang dikendalikan dari dalam lembaga pemasyarakatan. 

Kemudian, terhadap pelaku kejahatan narkoba yang sudah selesai menjalani hukuman, Kementerian Imipas, BNN, dan Polri akan melakukan pengawasan dan pendampingan untuk memastikan bahwa mereka tidak melakukan kejahatan kembali.

Sedangkan terkait tindak pidana pencucian uang (TPPU) dari kejahatan narkoba, Kapolri mengatakan akan mengoptimalkan pembekuan dan penyitaan uang yang ada di dalam rekening serta melakukan penerapan TPPU dan mendorong pembuat undang-undang untuk memberikan ruang kepada Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) agar dapat lebih leluasa dalam membekukan rekening untuk memutus mata rantai transaksi TPPU yang berasal dari kejahatan narkoba.

Dalam bidang rehabilitasi, Kapolri mengatakan akan mendorong pemerintah daerah untuk menganggarkan pembangunan tempat-tempat rehabilitasi di tingkat kabupaten maupun kota agar penyalahguna narkoba dapat mengakses layanan rehabilitasi.

Terkait pencapaian Desk Pemberantasan Narkoba, dalam kurun waktu satu bulan setelah dibentuknya, Desk ini telah mengungkap 3.608 kasus narkotika dan mengamankan 3.965 tersangka, dengan barang bukti yang disita senilai Rp 2,88 triliun.

Mengakhiri jumpa pers, Menko Polkam mengajak semua pihak menjadikan Indonesia sebagai “killing ground” bagi para pelaku kejahatan narkoba, mengingat Indonesia saat ini dalam keadaan darurat narkoba. 

Ia juga memohon dukungan seluruh pihak untuk terus mengedukasi dan mengampanyekan tentang bahaya narkoba kepada masyarakat, demi menyelamatkan generasi penerus bangsa. (Arianto)


Share:

Proyek Pembangunan 3 Juta Rumah Nasional Diapresiasi Banyak Pihak


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Pemerintahan Prabowo-Gibran tengah mempersiapkan sejumlah rencana pembangunan mulai dari pembangunan infrastruktur, sumberdaya manusia hingga perumahan untuk masyarakat kurang mampu.

Terkait pembangunan tempat tinggal, pemerintah melalui Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) akan merealisasikan program 3 juta rumah yang dicanangkan oleh Presiden Prabowo Subianto pada Pilpres 2024 lalu.

Program tersebut disambut positif sejumlah pihak, utamanya dari Forum Lintas Aspirasi Jasa Konstruksi (FLAJK).

Sekretaris Jenderal (Sekjen) FLAJK Yakub F. Ismail mengaku siap berkolaborasi dengan pemerintah untuk mewujudkan rencana pembangunan tersebut.

"Ini program yang sangat positif bagi masyarakat. Semua pihak wajib mendukung. Kami dari FLAJK menyambut ini dengan sangat terbuka dan siap berkolaborasi," kata Yakub di Kuningan, Jakarta, Sabtu (7/12).

Yakub menambahkan, berdasarkan informasi yang didapatkan, program nasional ini rencana akan dibangun dimulai dari lokasi Banten. 

"Sebagai putra kelahiran Pandeglang Banten, saya tentu sangat berterima kasih kepada pemerintah atas atensi dan dedikasinya. Ini adalah kesempatan bagi putra-putri Banten untuk ikut ambil bagian dalam proyek pembangunan strategis ini," ujarnya.

Pihaknya mengaku banyak sumber daya dan relasi yang dimiliki jika sewaktu-waktu pemerintah membutuhkan bantuan kerja sama.

"Kebetulan kami punya banyak relasi dan sumber daya yang siap dikolaborasikan jika pemerintah membutuhkan," jelasnya.

Ketua DPP Apindo Banten itu lebih jauh mengatakan bahwa Banten sendiri sejauh ini masih butuh akselerasi pembangunan baik dalam sektor industrialisasi, infrastruktur dasar maupun tempat hunian yang layak.

"Banten memiliki lokasi yang sangat strategis sebagai penjembatan antara Jawa dan Sumatera. Juga karena kawasannya yang dekat dengan daerah megacity Jakarta. Untuk itu, kehadiran tempat tinggal yang layak adalah sesuatu yang sangat dibutuhkan bagi masyarakat setempat," tandasnya. (Arianto)


Share:

MA Raih Penghargaan Anugerah Reksa Bandha


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Mahkamah Agung, melalui Kepala Biro Perencanaan Sahwan, S.H., M.H meraih penghargaan juara II Anugerah Reksa Bandha dari Direktorat Jenderal kekayaan Negara (DJKN) Kementerian Keuangan katagori kelompok III kualitas Pelaporan Barang Milik Negara (BMN). 

Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara yang didampingi oleh Direktur Jenderal DJKN Rional Silaban, pada hari Kamis, 5 Desember 2024, di Gedung Dhanapala Kementerian Keuangan.

Dalam pidatonya Wakil Menteri Keuangan mengatakan Anugerah Reksa Bandha memiliki makna sebuah Anugerah atas Pengelolaan Kekayaan Negara, pemberian Anugerah Reksa Bandha diharapkan akan semakin menyatukan semangat bagi semua, baik K/L selaku Pengguna Barang maupun DJKN selaku Pengelola Barang dan para stakeholder di bidang Lelang untuk menjaga dan mengelola Kekayaan Negara.

Menurutnya, dalam dua dekade terakhir, kita melihat transformasi pengelolaan Barang Milik Negara sebagai salah satu pilar strategis reformasi keuangan sejak tahun 2004. 

Transformasi ini tidak hanya berperan dalam meningkatkan efisiensi dan akuntabilitas pengelolaan aset negara, tetapi juga menjadi motor penggerak dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik.

Diakhir pidatonya, Suahasil Nazara berharap kegiatan Anugerah Reksa Bandha Tahun 2024 di harapkan dapat terus meningkatkan motivasi dan inspirasi seluruh stakeholder Kementerian Keuangan di bidang pengelolaan kekayaan negara dan lelang untuk terus berinovasi dan berkontribusi lebih besar dalam mengoptimalkan penggunaan aset. 

Karena pengelolaan aset yang baik mencerminkan kemampuan suatu negara untuk merencanakan dengan baik dan mencerminkan bagaimana suatu Kementerian dan Lembaga mengelola pembangunan dengan kualitas yang bagus, karena hal ini mencerminkan kepedulian antar generasi. (Arianto)


Share:

Ketua MA: Berikan Layanan Berkarakter kepada Masyarakat


Duta Nusantara Merdeka | Solo 
Di sela-sela kegiatan pemberian anugerah Abhinaya Upangga Wisesa di Solo (6/12) Ketua Mahkamah Agung (MA) Prof. Dr. H. Sunarto, S.H., M.H., berkesempatan memberikan pembinaan kepada para Ketua Pengadilan Tinggi di seluruh Indonesia. 

Turut hadir pula memberikan pembinaan yaitu Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Non Yudisial H.Suharto, S.H., M.Hum., Ketua Kamar Perdata I Gusti Agung Sumanatha, S.H., M.H., Ketua Kamar Pengawasan H. Dwiarso Budi Santiarto, S.H., M.Hum., dan Ketua Kamar Pembinaan Syamsul Maarif, S.H., LLM., Ph.D.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua Mahkamah Agung mengingatkan kembali bahwa MA telah mengeluarkan Himbauan yang sudah diedarkan oleh Biro Hukum dan Humas baik secara audio maupun visual. 

Ia memerintahkan himbauan tersebut benar-benar diaplikasikan dalam dunia kerja di pengadilan. Karena baginya himbauan tersebut merupakan modal dalam memberikan pelayanan yang bukan hanya prima tapi berkarakter. 

Pelayanan berkarakter menurut Guru Besar Universitas Airlangga Surabaya tersebut merupakan pelayanan berbasis ibadah, pelayanan yang bersumber bukan hanya dari akal atau nalar, namun juga naluri dan nurani. 

Dengan pelayanan berkarakter lembaga peradilan di seluruh Indonesia memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, baik mendapat pujian ataupun tidak. 

Lima Himbauan Ketua Mahkamah Agung

Dalam upaya meningkatkan integritas dan profesionalisme di lingkungan peradilan serta pedoman pemberian pelayanan berkarakter kepada masyarakat, Ketua Mahkamah Agung (MA) mengeluarkan lima himbauan penting yang ditujukan kepada seluruh hakim dan aparatur peradilan di Indonesia. Himbauan ini mencerminkan komitmen MA untuk mewujudkan peradilan yang agung, bersih, dan terpercaya di mata publik.

1. Niatkan Pekerjaan sebagai Ibadah
Ketua MA mengajak seluruh aparatur peradilan untuk meniatkan pekerjaan mereka tidak hanya sebagai pemenuhan kewajiban profesional, tetapi juga sebagai bentuk ibadah kepada Tuhan Yang Maha Esa. Dengan meniatkan pekerjaan sebagai ibadah, pekerjaan dapat dilakukan dengan keikhlasan dan dedikasi yang tinggi.

2. Junjung Tinggi Etika Profesi
Dalam himbauannya, Ketua MA menegaskan pentingnya menjunjung tinggi etika profesi yang diatur dalam Kode Etik dan Pedoman Perilaku Hakim, Kode Etik dan Pedoman Perilaku Panitera dan Juru Sita, serta Aturan Perilaku Pegawai Mahkamah Agung. Ia menekankan bahwa etika profesi adalah pedoman utama dalam menjaga martabat peradilan dan kepercayaan publik.

3. Berikan Pelayanan Terbaik
Aparatur peradilan juga diminta untuk memberikan pelayanan terbaik melalui kerja keras, kerja cerdas, dan kerja ikhlas. 

Ketua MA menekankan agar pelayanan yang diberikan tidak bersifat transaksional. “Pelayanan yang tulus dan ikhlas adalah kunci untuk menciptakan kepercayaan masyarakat terhadap lembaga peradilan,” ujarnya.

4. Hindari Perbuatan Tercela
Ketua MA juga mengingatkan aparatur peradilan untuk menghindari segala bentuk perbuatan tercela yang dapat merusak nama baik lembaga. Perilaku seperti suap, gratifikasi, dan penyimpangan lainnya harus dihindari demi menjaga integritas dan meningkatkan kepercayaan publik terhadap badan peradilan.

5. Perkuat Jiwa Korsa dan Kebersamaan
Sebagai penutup, Ketua MA menyerukan pentingnya memperkuat jiwa korsa di lingkungan peradilan. Rasa persatuan, kebersamaan, dan rasa memiliki organisasi dianggap sebagai landasan penting untuk menciptakan lingkungan kerja yang harmonis dan kondusif. 

Jiwa korsa yang kuat juga diharapkan mampu mencegah perilaku menyimpang di kalangan aparatur peradilan.

Kelima himbauan ini diharapkan dapat menjadi pedoman bagi seluruh aparatur peradilan dalam menjalankan tugasnya sehari-hari. 

Ketua MA menegaskan bahwa dengan menjaga integritas, profesionalisme, dan kebersamaan, Mahkamah Agung dapat terus meningkatkan kepercayaan masyarakat dan mewujudkan visi peradilan yang agung. (Arianto)


Share:

Panglima TNI Terima Laporan Korps Kenaikan Pangkat 16 Perwira Tinggi


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menerima Laporan Korps Kenaikan pangkat 16 Perwira Tinggi (Pati) TNI, bertempat di Aula Gatot Subroto Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Jumat (6/12/2024). Kenaikan Pangkat 16 Pati TNI tersebut berdasarkan Surat Perintah Panglima TNI Nomor Sprin/2662/XI/2024 tanggal 29 November 2024 dengan rincian 13 Pati TNI AD, 2 Pati TNI AL dan 1 Pati TNI AU.

Dalam kesempatan tersebut, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto memberikan ucapan selamat kepada para Pati yang naik pangkat, dan menyampaikan harapannya agar tetap profesional serta selalu memberikan yang terbaik untuk TNI. 

"Saya harapkan dengan naik pangkat tersebut karena TNI punya visi misi tentang profesionalisme, agar para Jenderal sekalian bisa berkontribusi kepada TNI untuk kebaikan TNI ke depan yang profesional," ucap Panglima TNI.

Adapun 13 Pati TNI AD yaitu Letjen TNI Drs. Nugroho Sulistyo Budi, M.M. (Inspektur Utama BIN), Letjen TNI Rui F.G.P. Duarte (Irjen Kemhan), Letjen TNI Tri Budi Utomo, S.E. (Sekjen Kemhan), Mayjen TNI Endro Satoto, S.I.P., M.M., M.Han. (Staf Ahli Menhan Bid. Politik Kemhan), Mayjen TNI Robertus Donatus Ndona (Pa Sahli Tk. III Bid. Polkamnas Panglima TNI), Mayjen TNI Krido Pramono, S.H., M.Si. (Pa Sahli Tk. III Bid. Hubint Panglima TNI), Mayjen TNI Edwin Adrian Sumantha, S.H., PG.Dipl., M.Han. (Danseskoad).

Brigjen TNI Khabib Mahfud, S.I.P., M.M. (Dirdok Kodiklat TNI), Brigjen TNI Frega Ferdinand Wenas Inkiriwang, M.I.R., M.M.A.S., Ph.D., F.H.E.A.(Karo Humas Setjen Kemhan), Brigjen TNI Ilham Yunus, S.Sos., M.Si. (Danrem 101/Antasari), Brigjen TNI Dr. Saripudin, S.Sos., M.Si. (Pa Sahli Tk. II Bid. Banusia Panglima TNI), Brigjen TNI Widodo Noercahyo (Aspers Kaskogabwilhan III), dan Brigjen TNI Zulhadrie S. Mara, M.Han. (Danrem 052/Wijayakrama).

Sedangkan 2 Pati TNI AL yaitu, Laksda TNI I Gung Putu Alit Jaya, S.H., M.Si. (Wadan Kodiklatal), Laksma TNI Irwan Sondang P. Siagian, M.Tr.Opsla. (Danlantamal VII/ Kupang), serta 1 Pati TNI AU yaitu, Marsma TNI Hendro Rokhman, S.E., M.M. (Kapusbekmatau).

Turut hadir pada acara tersebut diantaranya Irjen TNI, Kabais TNI, Pangkogabwilhan II, Dankodiklat TNI, para Asisten Panglima TNI, para Komandan/Kabalakpus TNI, serta para Pejabat Tinggi TNI lainnya. (Arianto)


Share:

Festival IWTIF 2024: Mendorong Indonesia sebagai Pusat Wisata Wellness Dunia


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta  
Indonesia Wellness Tourism International Festival (IWTIF) ke-4 kembali digelar di Orange Groves PIK 2, Jakarta. Acara yang berlangsung selama 3 hari pada 6–8 Desember 2024 ini merupakan kolaborasi antara Indonesia Wellness Master Association (IWMA), Wellness & Healthcare Entrepreneur Association (WHEA), dan Indonesia Wellness Spa Professional Association (IWSPA).  

IWTIF 2024 mengusung tema Etnaprana Conference & Festival, memadukan keindahan budaya lokal dengan inovasi wellness. Tujuan utamanya adalah mempromosikan Ethnowellness Nusantara (ETNAPRANA) sebagai merek lokal unggulan Indonesia di kancah internasional.  

Acara ini menampilkan Etnaprana Conference, Etnaprana Workshop, dan Etnaprana Battle. Ketua Sub Kelompok Usaha Pariwisata Dinas Pariwisata & Ekonomi Kreatif DKI Jakarta, Raymond Stefanus, menyatakan pentingnya meningkatkan kompetensi dan wawasan pelaku industri pariwisata. “Kami ingin menjadikan Jakarta sebagai ikon wisata wellness global, tidak kalah dari Bali,” ujarnya saat konferensi pers di Jakarta, Jum'at (06/12/2024).  


Senada dengan itu, Ketua Board Etnaprana, Dra. Agnes Lourda Hutagalung, menekankan pentingnya Jakarta sebagai pusat wellness Indonesia. "Selain Bali, Jakarta memiliki potensi besar, didukung fasilitas seperti pabrik stem cell di Pulogadung," ungkapnya. Agnes juga berharap promosi wellness Indonesia bisa mencakup kekayaan budaya seluruh nusantara, dari Betawi hingga Batak, demi memperkuat identitas Indonesia di pasar global.  
  
Sementara itu, Ketua IWTIF 2024, Dra. Yulia Himawati, menggarisbawahi pentingnya peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) dalam industri wellness. “Terapis Indonesia, terutama dari Jakarta, memiliki keterampilan unggul dibanding daerah lain. Namun, pelatihan berstandar internasional dan sertifikasi yang diakui menjadi kunci sukses,” jelas Yulia.  

Acara ini juga bertujuan menghapus stigma negatif terkait industri spa dan wellness. Dengan pelatihan berbasis nilai-nilai profesionalisme, industri wellness diharapkan mampu bersaing di pasar global dan memperkenalkan aromaterapi, herbal tradisional, hingga teknik terapi berbasis budaya seperti Etnaprana.  

Permintaan pasar internasional untuk layanan wellness Indonesia terus meningkat, termasuk dari 13 negara, seperti Korea, Inggris, Portugis, Turki dan lainnya. Indonesia siap menjawab tantangan ini dengan inovasi dan pengembangan destinasi wisata wellness di Jakarta, Sumatera Utara, dan Lombok.  

Reporter: Lakalim Adalin 
Editor: Arianto 


Share:

Diskusi Ekonomi Akhir Tahun Dengan BI, Apindo Dorong Pengembangan Industri Banten Selatan


Duta Nusantara Merdeka | Serang 
Upaya mendorong pertumbuhan ekonomi wilayah terus dilakukan pemerintah baik pusat maupun daerah.

Sejumlah wilayah potensial pun tak luput dari atensi dan proyeksi melalui pemetaan sumber daya ekonomi dan pengembangan infrastruktur untuk menunjang kegiatan bisnis dan industrialisasi.

Salah satu wilayah yang kini tengah menjadi konsen pembangunan ialah kawasan Provinsi Banten Selatan yang meliputi Kabupaten Pandeglang dan Kabupaten Lebak.

Dalam acara Talkshow bertajuk "Revitalisasi Ekonomi Banten melalui Pengembangan Wilayah Selatan," Ketua DPP Apindo Banten Yakub F. Ismail membeberkan sejumlah langkah dan strategis untuk membangun wilayah Banten Selatan yang lebih baik dan profitable.

Menurutnya, Banten Selatan merupakan kawasan dengan segudang potensi sumber daya alam yang melimpah. Namun, belum optimal dikelola oleh pemerintah daerah setempat.

"Kalau boleh jujur, Banten Selatan tidak kekurangan apapun untuk dijadikan sentra pertumbuhan ekonomi dan kawasan bisnis yang menjanjikan. Hanya saja, potensi itu belum dioptimalkan dengan baik," kata Yakub saat memaparkan materinya, Kamis (5/12).

Yakub menguraikan sejumlah kendala yang menjadi penyebab belum maksimalnya pengembangan kawasan Banten Selatan.

"Saya melihat beberapa kendala masih menjadi PR besar untuk mendorong Banten Selatan menjadi wilayah profitable. Pertama, dari sisi kebijakan pemda setempat. Kedua, absennya kepastian hukum bagi pelaku usaha," jelas Yakub.

Ia menilai Pemkab Pandeglang dan Lebak belum memiliki political will yang sungguh-sungguh untuk menarik investasi membangun kawasan tersebut.

"Untuk menarik animo investor, banyak hal perlu dilakukan, mulai dari kelonggaran insentif maupun kemudahan izin bagi pembangunan usaha," ungkapnya.

Ia menambahkan, masalah lain yang tidak kalah penting yakni kepastian hukum. Terkait kasus terakhir ini, kata dia, di Banten bukan rahasia umum lagi.

"Dari kasus sebelumnya baik itu masalah kebijakan suplai gas yang mandeg dan terbatas hingga kesulitan pelaku usaha mencari sumber energi alternatif untuk memenuhi kegiatan industri merupakan masalah krusial mengenai kepastian hukum bagi dunia usaha yang patut dipertimbangkan. Jika tidak, sulit untuk meyakinkan pelaku usaha untuk berinvestasi di Banteng Selatan," ujarnya.

Lebih lanjut, kata dia, sejumlah kriteria teknis kawasan untuk peruntukan industri juga patut diperhatikan, seperti kondisi lahan, status lahan, luas lahan, aksesibilitas, kawasan peruntukan industri terdapat sumber air baku dan terdapat pembuangan air limbah.

"Selanjutnya, untuk mendorong pembangunan industri padat modal maka industri alternatif seperti industri padat karya yang akan melakukan relokasi ke luar wilayah juga penting untuk dikaji," tandasnya.

Menurutnya, beberapa prasyarat kunci seperti ketersediaan infrastruktur dasar seperti akses jalan, jaringan telekomunikasi, kelistrikan, pasokan air bersih, sanitasi dan sejumlah sarana prasarana pokok lainnya sangat penting untuk dihadirkan.

"Ini penting, dikarenakan pertumbuhan pusat ekonomi suatu kawasan harus didukung oleh berbagai sarana dan infrastruktur dasar. Ini untuk memudahkan kegiatan produksi dan dustribusi barang dan jasa. Infrastruktur yang baik akan memangkas biaya dan efisiensi waktu. Sehingga hal ini akan mencpitakan iklim usaha dan kegiatan ekonomi yang sehat dan kompetitif," ucapnya.

*Tantangan*

Di balik peluang tersebut, terdapat sejumlah tantangan yang harus disiasati dengan baik dan jeli. Beberapa tantangan serius untuk pengembangan industri dan ekonomi di Banteng Selatan ini antara lain:

"Pertama, infrastruktur yang terbatas. Harus diakui bahwa ketersediaan infrastruktur dasar di wilayah ini masih sangat minim. Hal ini turut menghambat akselerasi pengembangan industri dan ekonomi kawasan," ungkapnya. 

Kedua pengembangan industri padat modal. Harus diakui bahwa Banten Selatan masih belum cukup siap untuk dikembangkan menjadi kawasan industri padat modal. Ini dikarenakan banyak kelemahan yang harus dibenahi dan sisesuaikan, seperti akses teknologi, kesiapan sumber daya manusia dan konteks pengembangan industrial di kawasan ini yang mayoritas berbasis sektor pertanian, parisiwata, perkebunan dan perikanan. 

"Industri padat modal harus didorong dan dijadikan sebagai industri utama untuk memajukan kawasan ini," katanya.

Ketiga, kepastian hukum. Hal paling krusial yang perlu dipertimbangkan pemerintah setempat ialah masalah kepastian hukum. Kepastian hukum akan menentukan seberapa ekektif dan efisien pengembangan bisnis dan ekonomi di Banten Selatan. Tanpa ini, mustahil ekonomi dan industri bisa tumbuh dan berkembang.

"Keempat, kebijakan investasi yang masif. Kendala investasi masih menjadi PR besar bagi pembangunan di Banten Selatan. Harus ada kebijakan yang ramah terhadap investasi sehingga para investor dan pelaku usaha mau membangun bisnis dan usahanya di sana. Kemudahan izin dan kelonggaran berbisnis tentu akan menjadi nilai tambah untuk menggeliatkan perekonomian kawasan," pungkasnya.

Pihaknya berharap, poin-poin penting yang disampaikan itu dapat menjadi masukan dan pertimbangan pemda setempat untuk mendorong akselerasi pembangunan yang ada.

Sebelumnya, kegiatan Talkshow Bank Indonesia itu dibuka oleh PJ Gubernur Banten Al Muktabar dan Perwakilan BI Banten.

Selain itu, terdapat sejumlah pembicara yang turut diundang dalam diskusi tematik tersebut, di antaranya Kepala Pusat Pengembangan Infrastruktur Wilayah II, Kementerian Pekerjaan Umum, Pemerintah Daerah yang diwakili Bappeda Banten dan Ketua ISEI Banten H.E.R. Taufik. (Arianto)

Share:

Ketua MA Serahkan Piala Bergilir Abhinaya Upangga Wisesa 2024


Duta Nusantara Merdeka | Solo 
Ketua Mahkamah Agung (MA) Prof. Dr. H. Sunarto, S.H., M.H., menyerahkan piala bergilir Abhinaya Upangga Wisesa Tahun 2024 kepada Pengadilan Tinggi (PT) Jawa Tengah pada Kamis, 5 Desember 2024 di Solo, Jawa Tengah. 

Piala penghargaan bergilir ini diberikan kepada Pengadilan Tinggi Jawa Tengah karena dinilai sebagai satuan kerja yang paling banyak menjadi pemenang penilaian lomba dan paling banyak meraih sertifikat AMPUH Berpredikat Unggul. 

Pemberian piala tersebut dilakukan dalam acara Penyerahan Penghargaan Pemenang Penilaian Kinerja, Sertifikat Mutu Pengadilan Unggul dan Tangguh (AMPUH), serta Anugerah Abhinaya Upangga Wisesa bagi peradilan umum di seluruh Indonesia. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Direktorat Badan Peradilan Umum (Badilum) Mahkamah Agung Repubkik Indonesia.

Hadir pada kegiatan ini Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Non Yudisial, para Ketua Kamar Mahkamah Agung, Panitera Mahkamah Agung, Sekretaris Mahkamah Agung, Pejabat Walikota Surakarta, Dekan Fakultas Hukum Sebelas Maret Surakarta, Dekan Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Surakarta, dan tamu undangan lainnya. 

Hadir pula para Ketua Pengadilan Tinggi dari seluruh Indonesia, serta para Ketua Pengadilan Negeri dari seluruh nusantara yang menerima anugerah. 

Pada kesempatan tersebut, Ketua MA menyampaikan ucapan selamat dan apresiasi setinggi-tingginya kepada aparatur peradilan, baik individu maupun satuan kerja, yang berhasil meraih Penghargaan Peningkatan Kinerja Tahun 2024. 

Ia juga memberikan ucapan selamat kepada para penerima Sertifikat Mutu Pengadilan Unggul dan Tangguh (AMPUH) berpredikat unggul, serta kepada Pengadilan Tinggi Jawa Tengah sebagai peraih Piala Bergilir Abhinaya Upangga Wisesa Tahun 2024.

Secara filosofis, Ketua MA menjelaskan bahwa Piala Abhinaya Upangga Wisesa mendorong aparatur peradilan sebagai penegak hukum untuk mewujudkan gagasan cemerlang dalam tindakan nyata dengan memperhatikan nilai-nilai keadilan.

Ia menambahkan, aparatur peradilan harus memahami alasan mendasar mengapa perlu memberikan pelayanan terbaik. 

Menurutnya, sebagaimana diketahui, tujuan pembentukan Negara berdasarkan alinea keempat Pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945. 

Tujuan pembentukan itu menurutnya, yaitu: pertama, memajukan kesejahteraan umum; kedua, mencerdaskan kehidupan bangsa; dan ketiga, ikut melaksanakan ketertiban dunia. 

Untuk itu, Ia menekankan bahwa pelayanan pengadilan yang diberikan kepada masyarakat harus memenuhi ketiga unsur tersebut.

Baginya, momen pemberian penghargaan ini harus dijadikan renungan secara mendalam bahwa penghargaan penghargaan ini diperoleh dengan peluh keringat, waktu yang panjang, dan tentu saja anggaran yang tidak sedikit.

Di akhir sambutannya, Ketua Mahkamah Agung yang juga merupakan Guru Besar Universitas Diponegoro itu mengajak para aparatur peradilan untuk tetap meningkatkan kinerja dalam memberikan pelayanan yang berkarakter kepada masyarakat pencari keadilan di seluruh Indonesia.

“Saya ingin menitip pesan untuk direnungkan dan dijadikan pedoman bagi kita semua bahwa menjaga penghargaan yang telah diraih adalah hal penting, namun menjaga kinerja yang telah kita sumbangsihkan jauh lebih penting,” tegas Sunarto.

APRESIASI ATAS DEDIKASI PELAYANAN TERBAIK BAGI MASYARAKAT

Direktur Dirjen Badilum H. Bambang Myanto, S.H., M.H., menjelaskan bahwa penghargaan ini bukan sekedar simbol, namun kegiatan yang sudah berlangsung selama tiga tahun ini merupakan bentuk apresiasi dan pengakuan atas dedikasi, kerja keras, dan komitmen aparatur Badan Peradilan Umum (Badilum) di seluruh Indonesia dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat pencari keadilan di seantero Indonesia. 

Berikut adalah data peraih Penghargaan Peningkatan Kinerja Tahun 2024:

Lomba penilaian layanan hukum bagi masyarakat tidak mampu yang mencakup posbakum, sidang di luar gedung pengadilan, dan prodeo, yang diraih oleh 10 satuan kerja;
 Lomba Evaluasi Implementasi SIPP (EIS) bagi Pengadilan Tinggi dan Pengadilan Negeri yang diraih oleh 12 satuan kerja;

1. Lomba penilaian Keterbukaan Informasi Publik (KIP) yang diraih oleh 12 satuan kerja;

2. Lomba penilaian Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (AKIP) yang diraih oleh 3 satuan kerja;

3. Lomba penilaian Layanan Pengadilan (PTSP) yang diraih oleh 12 satuan kerja;

4. Lomba penilaian Kinerja Administrasi Perkara dan Keuangan Perkara yang telah diraih oleh 9 satuan kerja;

5. Penilaian Role Model Pimpinan yang diraih oleh 13 orang;
Penilaian Hakim Tinggi Pengawas Daerah yang diraih oleh 6 orang;

6. Penilaian Role Model Panitera yang diraih oleh 10 orang; dan
Penilaian Role Model Sekretaris yang diraih oleh 18 orang.

Adapun peraih Sertifikat Mutu Pengadilan Unggul dan Tangguh (AMPUH) berpredikat unggul Tahun 2024 yang diraih oleh 20 Pengadilan Tinggi dan 42 Pengadilan Negeri.

Bambang berharap prestasi yang diraih menjadi langkah awal menuju pencapaian yang lebih besar di masa depan.

"Mari kita terus bekerja sama dan berkontribusi untuk mewujudkan keadilan yang lebih baik bagi seluruh masyarakat,” ujar Bambang.

Ia juga menambahkan bahwa satuan kerja yang belum berhasil meraih penghargaan tidak perlu berkecil hati, karena tujuan utama dari penilaian ini adalah mendorong perbaikan dan peningkatan kinerja di seluruh Pengadilan Negeri dan Pengadilan Tinggi.

“Kami berharap, melalui penyelenggaraan penilaian kinerja di lingkungan peradilan umum ini, seluruh pengadilan dapat semakin termotivasi untuk memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat pencari keadilan,” kata Bambang menutup sambutannya.
(Arianto)


Share:

KIRIM BERITA SILAHKAN KLIK

KIRIM BERITA ANDA KESINI! Merasa Terbantu Dengan Publikasi ? Ayo Traktir Kopi Untuk Admin Dengan Cara Berbagai Donasi. Terimakasih :)



BREAKING NEWS

~||~ KPU Tetapkan Pasangan Prabowo Subianto & Gibran Rakabuming Raka Menjadi Presiden Terpilih ~||~ Kampung Rakyat Indonesia Siap Sukseskan PILKADA Serentak Tahun 2024 ~||~ Hak Angket Kian Redup ~||~ Pasangan Capres & Cawapres Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar dan Pasangan Ganjar Pranowo - Mahfud MD Resmi Layangkan Gugatan Hasil Pilpres Ke Mahkamah Konstitusi ~||~ #PEMILUDAMAI ~||~

Kilas Balik Bung Karno

Kilas Balik Bung Karno - Makna Proklamasi

Ir. Soekarno (Sang Proklamator) Setiap Tahun kita Memperingati Hari Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia, Maka kita tidak bisa t...

Like Fanpage

Follow In Twitter

Breaking News

IKUTI KAMI


loading...

NONTON VIDEO DAPAT DUIT

10 Berita Populer

IKLAN

IKLAN
Ingin Pasang Iklan hubungi Kami di 0812 6582 534

Label

(SAS) #2019GantiPresiden Accounting Aceh Aceh Timur Adat Istiadat Advokat AFF Agama Agraria AIDS Air Aisyiyah Aksara Aksi Aksi Sosial Aktivis Aktivitis Al Washliyah Album Amien Rais Anak Anak Yatim Anarkis Angkatan Darat Anies Baswedan Animal Anti Korupsi Arisan Artikel Artis Arus Mudik Asahan Asian Games ASN Asuransi Asusila Atlet Award Bacaleg Bachtiar Ahmad Sibarani Baksos Bakti Sosial Balap Liar Banda Aceh Bandar Lampung Bandara Bandung Banjir BANK Bank Sumut Bansos Banten Bantuan Sosial Bapenas BAPER Bappenas Basarnas Batu Akik Batubara Bawang Putih Bawaslu Bayi Bazar BBM Bea Cukai Beasiswa Begal Bekraf Beladiri Belanja Bencana Bencana Alam Beras Berita Bhabinkamtibmas Bhayangkara Bhayangkari Bioskop Bisnis BKPRMI BM PAN BNI BNN BNPT Bobby Nasution Bom Bunuh Diri Boomerang BPBD BPJS BPN BPOM BRI Brimob Buka lapak Bukit Asam Buku Bulog Bulukumba BUMN Bung Karno Bupati Bursa saham Bursasaham Buruh Bus Caleg Capital market CCTV Cerpen Cianjur Cikampek Citilink conference Cosplayer Covid-19 Covid-19 Satgas Covid19 Cuaca Cuci Tangan Curanmor Cyber Daerah Dakwah Dance Debat Presiden Debt Collector Dede Farhan Aulawi Deklarasi Deli Serdang Demonstrasi Densus 88 Desa Dewan Pengawas Dewata Sakti Dharma Pertiwi Dialog Digital Diklat Dinas Perhubungan Dirgahayu HUT RI Disiplin Diskusi Dongeng Donor Darah DPD RI DPR Duka Cita E-Money Effendi Simbolon Ekonom Ekonomi Ekspor Impor Electronics Elektronik Emas Empat Pilar Entertainment Es cream ESDM event Fashion Festival FGD FIFA Film Film Horor Film seri Anak Fintech FISIP Flores Timur Formasi Formula E Forum Furniture Futsal G30S/PKI GAAS Games Ganja Ganjar Ganjil Genap Garut Gaza Gebyar Kemerdekaan Gempa Geng Motor Genppari Gereja Gibran Gizi Buruk Go Pay Go-Jek Gojek Golkar Gotong Royong Grab Gubernur Guru Besar Gym Haedar Nasir ham HANI Harbolnas Hari Ibu Hewan Hiburan HIV HMI Hoax Hotel Hp Hukum Humas Humbahas HUT HUT Bhayangkara HUT RI HUT TNI Hutan Ibadah Ibadah Haji Ibu Negara Idul Adha Idul Fitri IKLAN Imlek IMM Indonesia Industri inflasi Informasi Infrastruktur Inspektorat Inspirasi Internasional Internet Intoleran Investor IPK IPM IPPI Islam ITB IWAPI Jakarta Jakarta Barat Jakarta Pusat Jalan Jambore Nasional Jawa Tengah Jawa Timur Jayapura Jokowi Juara Jum'at Barokah Jumanji Jumat Jumat Berkah Jurnalis Kaliber Kampanye Kampung Rakyat Indonesia Kampus Kamtibmas Kapolda Kapoldasu Kapolri Kapolsek Kapolsek Kepolisian Karaoke Karhutla Karya Tulis Kasus KDRT Keadilan Keagamaan Keamanan Kebakaran Kebangsaan Kebersihan Kebudayaan Kebun Kecantikan Kecelakaan Kedokteran Kegiatan Kegiatan seminar Kehutanan Kejahatan Kejaksaan Kejuaraan Kejurnas Kekerasan Kelestarian Alam Keluarga Kemalingan Kemanusiaan Kemenag Kemenaker Kemendag Kemendagri Kemendesa Kemendikbud Kemenhub Kemeninfo Kemenkes Kemenkeu Kemenko Kemenkumham Kemenlu KEMENPAN-RB Kemenparekraf Kemenperin Kemenpora kemenristek Kemensos Kementan Kemiskinan Kendaraan Dinas Kepala Daerah Kepedulian keperdulian Kepolisian Kerajaan Kereta Api kerja Paksa Kerjasama Kesehatan Kesejahteraan Keselamatan Kesenian Ketahanan Pangan Ketenagakerjaan Keuangan Khilafahtul Muslimin Kilas Balik Bung Karno Kivlan Zen KKP KNPI Kohati kompetisi Kompolnas Komputer Komunitas kon Konferensi KONI Konsumen Koperasi Kopermasu Kopi Kopi Pagi Korupsi Koruptor Kota Medan KPK KPR KPU Kriminal KRYD KSAD Kudeta Kuliner Kunjungan Kerja Kutai Kartanegara Labuhan Batu Lahan Lakalantas Laksi Lalu Lintas Lampung Langka Langkat Lapas Launching Launching Album Launching Aplikasi Launching Buku LAZISMU Lebaran Legislatif Lembaga LGBT Lifestyle Lingkungan Lingkungan Hidup LIPPI Listrik Lock Down Lomba lomba lari London LPPI LPS LSM Lukas Enembe Madina Mahasiswa Mahkamah Agung Mainan anak Majalengka Makanan Jepang Makassar Makkasar Mall Maluku Market Outlook Masjid Masker Masyarakat Mata Uang Maulid Nabi Mayday MDMC Medan Denai Media Media Sosial Megapolitan Menag Mendag Mendagri Menembak Menteri Menteri Perdagangan millenial Minuman Keras Minuman sehat Minyak Goreng Minyak Makan Miras Mobil MOI Motivasi MoU MPR MPR RI Mudik Muhammadiyah Muharram MUI Munas Musibah Musik Musyawarah Musywil Narkoba Narkotika NasDem Nasional Natal Natal & Tahun Baru New Normal NII NKRI NTT NU ODGJ Office Ojek Online Ojol Olah Raga Olahraga Ombusman Omicron Online Operasi Patuh Operasi Yustisi Opini Organisasi Ormas Otomotif P Padang Padangsidimpuan Pagelaran Pahlawan Pajak Pakta Integritas Palestina Pameran PAN Pancasila Papua Parawisata Pariwisata Partai Demokrat Partai Politik Partai UKM Partai Ummat Pasar Pasar modal Pasar Murah Pasar Tradisional Paspampres Patroli PC PDI Perjuangan PDIP Perjuangan pe Pedagang Pegadaian Pelajar Pelajar Islam Indonesia Pelantikan Pelatihan Pelayanan Publik Pelecehan seks Pelukis Peluncuran Pemadam Kebakaran Pemalakan Pembangunan Pembayaran Elektronik Pembunuhan pemerasan Pemerintah Pemerintahan Pemerkosaan Pemilu Pemuda Pemuda Melati Indonesia Pemuda Muhammadiyah Pemuka Agama pen Penandatanganan Pencabulan Pencemaran Nama Baik Penculikan Pencurian Pendataan Pendidikan Penelitian Penembakan Penerbangan Penertiban Pengabdian Pengadilan Pengadilan Negeri Pengajian Pengamanan Pengamat Penganiayaan Pengawasan Pengetahuan Penggelapan Penghargaan Penghijauan Pengusaha Penipuan Penistaan Agama Penulis Penyakit Penyandang Disabilitas Penyuluhan Perampasan Perayaan Perbankan Percut Sei Tuan Perdagangan Perekonomian Perempuan & Anak Peresmian Pergaulan Perhubungan Perikanan Peristiwa Perjanjian Perjudian Perkawinan Perlombaan Permainan Perpajakan Pers Pertamina Pertanahan Pertanian Perusahaan Pesawat Terbang PET Pileg Pilkada PIlkades Pilpres Pin Pinjam meminjam uang Pinjaman Online PKL PKS PMI Polairud Polantas Polisi Cilik Politik POLRI Polwan Pondok Pesantren Ponpes Pornografi Posko Ummat PPKM PPN PPWI Pra Kerja Prabowo Pramuka Praperadilan Prawita Genppari Premanisme Presiden Prestasi Primbon Politik Prokes promo Property Prostitusi Protokol Kesehatan PSI PSSI Public Expose Publik expose Puisi Pungli PUPR Pusat Perbelanjaan Puskesmas PWI Qurban Radikalisme Rafdinal Ragam Rakernas Rakor Ramadhan Reksadana Rektor Relawan Relawan Jokowi Religi Remisi Rentan Renungan resa Restoran Reuni 212 Revolusi Mental Reward RKUHP Robot Ruang Guru Rumah Rumah sakit Rups Rusia RUU Saber Pungli Sabu Sahabat Anak Sains Salon Samosir Samsat Samsung Sanitasi air.Lingkungan hidup Santri SAR Satlantas Satpol PP Satwa Sejarah Sekolah Sembako Seminar Sengketa Seniman Senjata Senjata Api Sepak Bola Separatis Sepeda Sepeda sehat Serdang Bedagai Sertifikat Sertijab sho Sigli Silaturahim Silaturahim. KUYAI Kartanegara Silaturahmi Silaturrahim SIM Simalungun Simpan Pinjam Simulasi Smartphone Soekarno Solar Somasi Sosial Sosialisasi Startup Stasiun STOP PRES...!!! Studi Ilmiah Stunting Suku bunga Sulawesi Selatan Sumatera Barat Sumatera Utara Sumpah Jabatan Sumut Sungai Superstore Suplemen Surabaya Surat Terbuka Suriyono Adi Susanto Suriyono Adi Susanto {SAS) Survei Survey susu Swab Antigen Syafi'i Ma'arif Syariah Syawal Takjil Tali Kasih Talkshow Tanjung Balai Tantama Tapanuli Tengah Tawuran Teknologi Teror Terorisme Tes Urine Tiket Tilang Tips Tjahyo Kumolo TNI TNI AU TNI nasional TNI-Polri Tokoh Tokoh Agama Tokoh Masyarakat Tol Toys Kingdom ToysKingdom Tragedi Transportasi Trend Rambut True Money Uang Uang Palsu UIN Ujaran Kebencian UKM Ukraina Ulama UMJ umkm UMSU Undang-Undang UNIMED UniPin Universitas Unjuk Rasa Upacara Usaha Rakyat UU Cipta Kerja UU ITE UUD 1945 Vaksinasi Vaksinasi booster Valentine Day Verifikasi Viral Virus Corona Walikota Wanita Wapres Wartawan Webinar Wirausaha Wisata WNA Workshop Yogyakarta Zulkifli Hasan

Arsip Berita

IKLAN

IKLAN

IKUTI BERITA VIDEO KAMI DI YOUTUBE

POS PETIR

VIRUS COVID-19

Wabah Virus Corona (Covid-19) Sudah Menyerang Indonesia, Setiap Hari Korban Semakin Bertambah Sampai ada yang Meninggal, Rakyat Semakin Cemas dan Khawatir, Bagai Tersambar Petir Mendengar Virus Corona.

HALLO KRING..!!!

12 PAS

PANCASILA UDAH FINAL

Pembahasan RUU Haluan Ideologi Pancasila Banyak Penolakan Dari Berbagai Kalangan Masyarakat, Memang Seharusnya Tidak Usah Dibahas Dan Lebih Baik Dibatalkan. Pancasila Dasar Negara.
Tendangan 12 PAS Dihentikan

SOS

INDONESIA DARURAT NARKOBA

Sudah dijatuhi hukuman mati bahkan sudah ada yang dieksekusi, tapi masih banyak bandar narkoba semakin merajalela, terbukti banyak yang ditangkap petugas Polisi maupun BNN (Badan Narkotika Nasional) tapi belum kapok juga mereka, justru sipir penjara malah terlibat. Kalau sudah darurat begini, hukuman mati jangan berhenti, jalan terus!.

QUO VADIS

Kunjungan Statistik

Online

IKLAN USAHA ANDA


PRO KONTRA VAKSINASI

~> Program Vaksinasi Yang Diluncurkan Pemerintah Mendapat Sorotan Dari Berbagai Masyarakat, sehingga terjadi pro dan kontra

<~ Memang Sebenarnya Harus Jelas Disampaikan, Maksud dan Tujuan Vaksinasi, Karena dilapangan Ada Perbedaan Orang Yang Akan Divaksin dan Yang Tidak Boleh Divaksin, membuat masyarakat Bingung

Link Terkait

close
Banner iklan disini