Danrem 031/WB Brigjen TNI Sugiyono bersama Pj Gubernur Riau Dr. Rahman Hadi, dan Forkopimda Provinsi Riau, meninjau langsung pelaksanaan Pilkada Serentak di TPS 003, Jalan Ronggowarsito, Kelurahan Sukamaju, Kecamatan Sail, Kota Pekanbaru, Selasa (26/11/2024).
Kunjungan ini bertujuan memberikan dukungan moral kepada petugas TPS agar dapat menjalankan tugas dengan baik dan penuh tanggung jawab. “Kami berharap seluruh petugas TPS mampu menjaga integritas dan memastikan pelaksanaan Pemilukada berjalan lancar,” ujar Brigjen TNI Sugiyono.
Meskipun cuaca menjadi tantangan, kondisi di Kota Pekanbaru dan wilayah lain di Provinsi Riau tetap kondusif. Aparat gabungan TNI-Polri telah disiagakan secara maksimal, terutama di daerah rawan konflik.
Danrem bersama Pj Gubernur dan Forkopimda juga dijadwalkan mengunjungi Kabupaten Siak, Pelalawan, dan Kampar untuk melakukan patroli serta memastikan keamanan selama proses pemilihan.
Dr. Rahman Hadi menyampaikan apresiasi atas kesiapan petugas KPPS di TPS 003. “Surat suara dan perlengkapan lainnya sudah tersedia. Dengan dukungan TNI-Polri, kita optimis Pilkada berjalan aman dan sukses,” ujarnya.
Brigjen Sugiyono menambahkan, “Prajurit TNI siap mengawal proses demokrasi ini, mulai dari pemungutan suara, penghitungan, hingga pengantaran hasil ke Bawaslu dan Panwaslu.”
Editor: Arianto
Tidak ada komentar:
Posting Komentar