Komite Eksekutif (Exco) Partai Buruh mengadakan Konferensi Pers terkait isu strategis mengenai pencalonan Gubernur Jakarta dan dukungan untuk calon kepala daerah di seluruh Indonesia di Jakarta Pusat, Jum'at (29/08/2024). Acara ini dihadiri oleh pimpinan Partai Buruh, media, dan sejumlah tokoh penting, serta menjadi pusat perhatian publik.
Dalam kesempatan tersebut, Sekretaris Partai Buruh, Ferri Nuzarli, menegaskan bahwa Partai Buruh memiliki komitmen kuat untuk mendukung kandidat yang memiliki visi pro-rakyat, terutama dalam memperjuangkan hak-hak buruh. Ia menyatakan bahwa Partai Buruh akan mendukung penuh calon yang memiliki integritas dan berkomitmen pada kepentingan rakyat kecil.
Lebih lanjut, Ferri Nuzarli juga menekankan pentingnya Partai Buruh dalam proses demokrasi, meskipun sebagai partai kecil, mereka tetap memiliki suara penting. Ia mengungkapkan bahwa Partai Buruh telah mengisi hampir seluruh provinsi dengan kandidat yang diusung, baik untuk posisi gubernur, bupati, maupun walikota. Dukungan ini menjadi bukti nyata Partai Buruh dalam memperjuangkan nasib buruh, petani, nelayan, guru, dan masyarakat luas.
Terkait pencalonan Gubernur DKI Jakarta, Ferri Nuzarli mengungkapkan bahwa Partai Buruh tetap mengawal dan mendukung Anies Baswedan sebagai calon, meskipun menghadapi tantangan dalam memperoleh dukungan dari partai lain. Ia menegaskan bahwa jika upaya tersebut tidak berhasil, Partai Buruh akan berdiri sebagai oposisi di DKI, mengawal pemerintahan hingga tahun 2029.
"Dan yang pasti, Partai Buruh berkomitmen untuk terus mengawal demokrasi dan pemerintahan, memastikan bahwa demokrasi di Indonesia tetap berjalan dengan baik, dan mengingatkan pemerintah untuk tetap membuka pintu bagi partisipasi rakyat. Partai Buruh juga siap berjuang dalam pemilihan berikutnya pada tahun 2029 demi memperjuangkan demokrasi yang lebih baik," pungkasnya.
Reporter: Lakalim Adalin
Editor: Arianto
Tidak ada komentar:
Posting Komentar