Dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-74 Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) dan sekaligus Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia, Event Organizer Iloenx Enterprise Banjarmasin menggelar Lomba Mewarnai Agustusan yang bertajuk Coloring Contest Independence Day, Ahad (25/8/24).
Acara yang dimulai siang hari tersebut digelar di Area Food Court, lantai 2 Gedung Hypermart, Jalan Jenderal Ahmad Yani Paal 6,7 Kertak Hanyar, Kabupaten Banjar.
Lomba mewarnai dibagi dalam 3 kategori, yakni tingkat PAUD/TK/RA, SD/MI kelas 1-3 dan kelas 4-6 dan diikuti dari berbagai sekolah yang ada di Kota Banjarmasin, Kota Banjarbaru, Kabupaten Banjar, Kabupaten Barito Kuala dan sekitarnya.
Perasaan senang dirasakan salah satu siswa yang menjadi juara 1 lomba. Dia adalah Malya Fatimah Zahra, siswi dari TK Islam Nurul Ibadah, Jalan Jenderal Gatot Soebroto/Mahat Kasan, Banjarmasin Timur. “Senang rasanya bisa tampil di panggung karena jadi Juara 1. Acaranya juga seru banget. Semua siswa bisa unjuk kreativitas mewakili kelas dan sekolahnya masing-masing,” tutur pasangan Muhammad Ihsan Ramadhani dan Muslimah, orang tua yang mendampinginya.
Dikatakan Muslimah, lomba seperti ini dapat menumbuhkan kreativitas anak serta motorik juga semakin berkembang. “Karena kegiatannya positif, maka saya sebagai orangtua tentu sangat mendukung agar anak saya ini nantinya semakin berprestasi,” lanjutnya.
Tak hanya siswa dari TK saja, tetapi rasa senang juga dirasakan para peserta lomba mewarnai tingkat SD dari kelas 1 hingga 6.
Ichal, selaku Manager EO Iloenx enterprise mengungkapkan bahwa siswa TK dan SD di Kalsel mayoritas menyukai kegiatan mewarnai. “Mewarnai adalah hal yang disukai oleh anak-anak TK dan SD di daerah kita ini. Terbukti, setiap kami menggelar lomba mewarnai selalu membludak. Untuk saat ini saja pesertanya mencapai 57 orang, padahal pendaftaran dibuka hanya 3 hari. Ini menunjukkan betapa besarnya antusias para orangtua untuk mengasah skill seni buah hatinya,” kata pemilik EO spesialis lomba anak ini.
“Melalui kegiatan ini mereka bisa menuangkan beragam imajinasi, sehingga gambar yang dihasilkan menunjukkan tingkat kreativitas dalam diri siswa,” ungkapnya.
Dalam melakukan penilaian lomba mewarnai, Dewan Juri memiliki kriteria tersendiri untuk menentukan hasil karya terbaik seperti komposisi warna, kerapian, kebersihan, imajinasi dan kreativitas.
Hal senada juga diungkapkan Store General Manager Hypermart 402 A. Yani Km 6,7 Kertak Hanyar, Setyawan Dwi Nugroho. “Mewarnai sejak dini membuat anak mulai kreatif dan mengembangkan kemampuan motorik anak. Tak hanya meningkatkan kemampuan motorik anak, kegiatan mewarnai juga dapat membantu anak mengenali garis, perspektif, warna dan bentuk.” ujarnya.
Ia pun berjanji akan terus mensupport kegiatan serupa demi terus mengembangkan dan mengasah kreatifitas anak di Kalimantan Selatan.
Alhasil, inilah jawara mewarnai dalam event Coloring Contest Independence Day kali ini.
Kategori A (PAUD/TK/RA) Juara 1 diraih Malya Fatimah Zahra (TK Islam Nurul Ibadah Banjarmasin Timur), Juara 2 Mia Aqila Wijaya (TK Fantasha Banjarbaru), Juara 3 Ahmad Alfatih Abqary (TK Islam Madinaturramlah Banjarmasin Utara), Harapan 1 M. Fatih Arzaqona (TKN Pembina 4 Banjarmasin Utara), Harapan 2 Zenia Maulidita (TK Kartika V-21 Banjarmasin Tengah) dan Harapan 3 Siti Zaitun Fatimah (TK Dharmayanti 3 Banjarbaru).
Di Kategori B Juara 1 Nathan (Madrasah Ibtidaiyah Negeri/MIN 3 Banjarmasin Selatan), Juara 2 Nur Fitri Khalisa (SDN Jawa 5 Martapura Kabupaten Banjar), Juara 3 Muhammad Akbar Khalfani (SDIT Ukhuwah Banjarmasin), Harapan 1 Mayra Husna Kamila (MIN 4 Sungai Lulut, Kabupaten Banjar), Harapan 2 Alyssa Azzahra (MI 2 Belitung, Banjarmasin) dan Harapan 3 Alika Nayla Putri (SDN 1 Berangas Timur, Kabupaten Barito Kuala).
Sementara untuk Kategori C Juara 1 Ruqayah Kamilah (SDIT Nurul Fikri Banjarmasin Barat), Juara 2 Nazma Ulhusna (SDN 1 Mentaos Banjarbaru), Juara 3 Syafira Thalita Arumi (SDN Sungai Andai 3 Banjarmasin Utara), Harapan 1 Achmad Nizar Ruwayfi (SDN Sungai Lulut 8 Banjarmasin Timur), Harapan 2 Alya Amira Maulida (Madrasah Diniyah Islamiyyah Muhammadiyah/MDIM 1-2 Kindaung Banjarmasin Utara), dan Harapan 3 Bilqis Dzakiya Anjarni (SDN Sungai Lulut 2 Banjarmasin Timur).
Para pemenang mendapatkan trophy kaki dua, emas, voucher kursus coding dan 3D, piagam penghargaan serta uang pembinaan.
Acara Lomba Mewarna ini sukses digelar atas dukungan penuh Bank Kalsel, dan para sponsorship yaitu Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Provinsi Kalsel, Asayama Family Club (AFC) Banjarmasin Distributor Dais Melinda, Enspire School Of Digital Art (ESDA), Kode Kiddo, Kota Kopi, Baby Gold, Berkah Gambut, Kacang Telor Abunawas dan Media Partner Surat Kabar Duta Nusantara Merdeka. (Arianto)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar