Duta Nusantara Merdeka | Kota Medan
Mahasiswa FISIP UMSU Taufik Prima mengajak Generasi Milenial dan Generasi Z untuk ikut tonton Debat dan menentukan nasib Bangsa kedepan melalui Pemilihan Presiden 2024 mendatang.
Terhitung pada hari Selasa, 12 Desember 2024 Pilpres tinggal 63 Hari lagi, untuk itu Generasi Milenial dan Generasi Z harus ikut terhadap Proses Pemilihan Presiden Kali ini, termasuk pada Program Debat yang dilaksanakan oleh KPU. Debat ini sangat penting sebagai ajang melihat kemampuan Calon terhadap suatu masalah, program kerja, dan saling bertengkar pikiran. Program debat ini membuka cakrawala semua anggota masyarakat Indonesia terhadap calon pemimpin masa depan.
Para founding father kita telah memberikan contoh dalam membangun bangsa. bertengkar, berdiskusi dan berdialog dilakukan oleh para founding father dalam menjalankan proses bernegara. Bagaimana dahulu, ketika menyusun dasar negara republik indonesia antara Soekarno dan Natsir. Kemudian moh hatta yang mempunyai sejarah memperjuangkan kemerdekaan kaum pribumi di luar negeri. Kemudian ada perdebatan soal HAM lewat BPUPKI oleh Yamin Hatta dengan Soepomo Soekarno. Kesemua itu menjadi contoh pembelajaran dalam membangun suatu bangsa.
Fenomena yang terjadi di tubuh kaum muda belakangan ini terhadap gaya politik menggunakan gimick harus dihindari untuk kualitas demokrasi negeri ini. Demokrasi merupakan bentuk upaya menghadirkan percakapan diruang publik, percakapan itu yang kemudian harus terus hadir diruang ruang kontestasi pemilihan, sebab demokrasi yang baik adalah demokrasi yang mendambakan percakapan dalam membangun masa depan. Untuk itu, mari kita dorong kaum muda agar melihat gagasan yang ditawarkan, ikutin program debat untuk menguji dan melihat kualitas calon pemimpin bangsa.
Nasib generasi milenial dan generasi Z ditentukan oleh pikiran para pemimpin bangsa, untuk itu mari sama sama kita pertanggung jawabkan suara kita di pemilu 2024, tutupnya. **
Tidak ada komentar:
Posting Komentar