Pada Rabat Dengar Pendapat (RDP) yang diselenggarakan oleh Komisi II DPR RI bersama berbagai pihak terkait, Badan Kepegawaian Negara (BKN) memaparkan hasil Pagu Indikatif Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) Tahun 2024 di kantor DPR RI Jakarta, Rabu (13/9/2023). Pertemuan ini dihadiri oleh Kementerian PAN RB, Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN), Lembaga Administrasi Negara (LAN), Arsip Nasional RI (ANRI), dan Ombudsman RI. Plt Kepala BKN, Haryomo Dwi Putranto, menjelaskan bahwa BKN telah memperoleh pagu anggaran sebesar Rp. 773.618.289.000,-.
Selain besaran anggaran, Haryomo juga menjelaskan tentang 4 Program Prioritas Nasional yang menjadi fokus BKN di tahun mendatang. Program-program tersebut mencakup penyusunan Standar Penilaian Potensi dan Kompetensi ASN, pemetaan/penilaian potensi dan kompetensi ASN, rekomendasi kebijakan tentang Sistem Penggajian Pegawai ASN pada instansi pemerintah, dan layanan data terintegrasi. Anggaran yang dialokasikan untuk empat program prioritas ini mencapai Rp. 11.000.000.000,00 (Sebelas miliar rupiah).
Haryomo juga menyoroti upaya BKN dalam mempercepat pelayanan kepegawaian. Tiga layanan kepegawaian utama, yaitu layanan kenaikan pangkat, layanan pensiun, dan layanan pindah instansi, telah mengalami transformasi signifikan. Penyederhanaan proses bisnis telah dilakukan untuk mempercepat pelayanan. Sebagai contoh, layanan kenaikan pangkat kini hanya memerlukan waktu maksimal 2 hari, layanan pensiun cukup 1 hari, dan layanan pindah instansi diperlukan waktu maksimal 2 hari.
Keberhasilan percepatan layanan kepegawaian ini sangat tergantung pada kualitas data ASN yang akurat. Semua layanan tersebut mengacu pada data yang terdapat dalam Sistem Informasi Aparatur Sipil Negara (SIASN).
RDP ini juga dihadiri oleh sejumlah pejabat tinggi di BKN, termasuk Sekretaris Utama BKN, Imas Sukmariah, Deputi Bidang Mutasi Kepegawaian, Aris Windiyanto, Deputi Bidang Pengawasan dan Pengendalian, Otok Kuswandaru, serta segenap Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan BKN Pusat. Keseluruhan pertemuan ini menunjukkan komitmen BKN dalam memperbaiki dan mempercepat layanan kepegawaian serta mengoptimalkan alokasi anggaran demi kepentingan Aparatur Sipil Negara dan pemerintah pada tahun 2024 mendatang.
Penulis: Lakalim Adalin
Editor: Arianto
Tidak ada komentar:
Posting Komentar