Agrofood Expo 2023, bersama FoodDrink Expo dan Ketahanan Pangan Indonesia Expo digelar di Hall A JIEXPO Kemayoran Jakarta, Kamis (10/08/2023). Berlangsung selama 4 hari (10-13 Agustus), di area seluas 2700 m2, acara ini menghadirkan sekitar 100 pelaku usaha di sektor agribisnis, agro industri, BUMN, swasta, dan pemerintahan daerah. Dalam sambutan pembukaan, Direktur Jenderal Perkebunan Kementerian Pertanian, Andi Nur Alam Syah, menyoroti pentingnya peranan ekosistem pelaku usaha pertanian untuk mencapai pertanian yang maju, mandiri, dan modern.
Menurut Andi, Agrofood Expo menjadi momentum strategis untuk memperkuat ekosistem pertanian yang lebih komprehensif dan terpadu. Konsep B to B dan B to C digabungkan, dengan zona-zona khusus seperti FoodDrink Expo, Indonesia Machinery Agriculture, Gastronomy Festival, dan Coffee, Cocoa, Tea Festival. Ini menciptakan ekosistem kondusif bagi perluasan akses pasar.
Sementara itu, Direktur Utama Wahyu Promo Citra, Sukur Sakka mengatakan, Acara ini juga menjadi ajang efektif untuk mempertemukan kebutuhan petani, pekebun, dan pelaku agribisnis dengan pembeli potensial. Produk unggulan seperti kopi, teh, kakao, beras, dan rempah-rempah ditawarkan dalam pameran ini. Tidak hanya itu, brand-brand makanan olahan seperti Bola Deli, De Health Supplies, Filma & Palmboom, dan pelaku usaha kopi seperti PT Langgeng Mitra Kencana turut hadir.
"Sesi Buyers Meet Sellers memberikan kesempatan bagi pelaku usaha pertanian untuk berjejaring dan berbagi pengalaman bisnis, promosi, pemasaran, serta pemanfaatan teknologi agribisnis. Agro Talk juga menghadirkan narasumber ahli untuk meningkatkan wawasan mengenai kebijakan pertanian yang modern," ujarnya.
Selain itu, Sukur menjelaskan, Agrofood Expo 2023 & Food Drink Expo menyajikan berbagai acara menarik seperti Live Cooking, Artisan Tea Talkshow, dan Manual Brewing Competition. Pengunjung juga dapat mengikuti tantangan Gelato dan workshop Latte Art dari Jakarta Coffee Learning. Tidak ketinggalan, ada juga acara untuk anak-anak seperti Kids Fun Decoration.
Menariknya, Pameran ini tidak memerlukan tiket masuk dan diharapkan menarik lebih dari 10 ribu pengunjung. Sukur Sakka, Direktur Utama Wahyu Promo Citra, berharap acara ini membantu peserta menemukan pasar baru dan menjalin kerja sama berkelanjutan. Informasi lebih lanjut dapat ditemukan di media sosial AgroFoodexpo_official dan fooddrinkexpo.id.
Reporter: Lakalim Adalin
Editor: Arianto
Tidak ada komentar:
Posting Komentar