Perayaan Cap Go Meh 2023 yang merupakan puncak dari perayaan Tahun Baru Imlek 2574, dirayakan dengan penuh suka cita oleh masyarakat Indonesia khususnya etnis Tionghoa. Dalam perayaan Cap Go Meh kali ini diselenggarakan juga Kirab Pawai Budaya yang menandakan keberagaman dan kebudayaan di Indonesia sebagai bagian dari kekayaan budaya Indonesia dalam membentuk identitas nasional.
"Pendiri bangsa kita adalah orang-orang yang bijaksana, meletakkan batu fondasi kebangsaan yang sangat solid, kokoh. Di mana bangsa ini tidak didasarkan agama, suku, atau etnis tertentu tetapi seutuhnya anak bangsa," ujar Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang/Wakil Kepala Badan Pertanahan Nasional (Wamen ATR/Waka BPN), Raja Juli Antoni saat menghadiri sekaligus membuka acara Cap Go Meh 2574 di Klenteng Hok Tek Bio Ciampea, Kabupaten Bogor, Minggu (05/02/2023).
Raja Juli Antoni juga menyampaikan, keragaman suku dan budaya di Indonesia menjadi suatu hal yang hebat dan patut disyukuri. Hal ini disebabkan karena keberagaman suku dan budaya dapat disatukan dengan sebuah ideologi yang dinamakan Pancasila.
"Kita semua berkumpul di sini sebagai anak bangsa Indonesia. Itulah kehebatan bangsa Indonesia, meletakkan Indonesia, NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia, red) di bawah naungan Pancasila tanpa melakukan diskriminasi, ketidakpedulian, dan menegakkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia," ucap Wamen ATR/Waka BPN.
Raja Juli Antoni melanjutkan, dengan hadirnya masyarakat ke perayaan Cap Go Meh artinya masyarakat merayakan ke-Indonesiaan secara bersama-sama. Oleh sebab itu ia mengimbau kepada masyarakat yang hadir untuk menjalani perayaan Cap Go Meh dengan damai dan tertib. "Malam ini kita saksikan bersama, kita merayakan Cap Go Meh dan kita merayakan ke-Indonesiaan kita," imbuhnya.
Selain memberikan pesan keberagaman yang dibawa perayaan ini, Wamen ATR/Waka BPN juga berpesan agar seluruh rumah ibadat di Indonesia dipastikan terdaftar dan bersertipikat. Dengan begitu, kegiatan keagamaan dapat terus beroperasi dan memenuhi kebutuhan masyarakat sebagai tempat ibadah yang aman dan nyaman.
Turut hadir dalam acara ini Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Bogor, Pengurus Klenteng Hok Tek Bio Ciampea, dan masyarakat yang merayakan Cap Go Meh 2574 di Klenteng Hok Tek Bio. (Lak/Tha)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar