Ketua Seniman Satu Jiwa (Sesaji) Pusat, Ngadino menghadiri Festival Budaya Kota Tangerang yang diselenggarakan oleh Disbudpar Kota Tangerang selama 2 hari mulai tanggal 14 dan 15 Desember 2022 di
Gedung Seni Budaya Kota Tangerang.
Festival Budaya Kota Tangerang menampilkan keanekaragaman budaya yang ada di kota Tangerang diantaranya Tari Kreasi Tradisional, Kostum Carnaval Kota Tangerang, Tari Beksi, Gaung Budaya Kota Tangerang, Qasidah dan beragam tarian dan seni yang berasal dari Kota Tangerang.
"Mari kita satukan budaya kita, baik dari budaya Jawa, budaya Sumatera, budaya Betawi dan budaya lainnya. Kita bersatu dan bergotong royong supaya budaya kita ke depannya meningkat dan semua masyarakat mengetahui pemilik budaya yang ada di tanah air," kata Ngadino kepada wartawan Surat Kabar Duta Nusantara Merdeka di Tangerang, Rabu (14/12).
Saat dimintai keterangan terkait Festival Budaya Kota Tangerang, Ngadino mengapresiasi hasil kerja keras Kadispora Kota Tangerang.
Alhamdulillah, program ke depan kita akan bekerja sama dengan semua kalangan masyarakat yang di Kota Tangerang untuk bisa berkumpul, berkreasi di gedung budaya ini.
"Saya berharap, semua kalangan birokrasi, masyarakat untuk bekerja sama memajukan budaya Kota Tangerang dengan memanfaatkan sarana dan prasarana yang ada di Gedung Seni Budaya," ucapnya.
Asal tahu saja, Saat ini, Ngadino menjabat sebagai: Ketua Seniman Satu Jiwa (Sesaji) Pusat, Penasehat Persatuan Pedalang Indonesia (Pepadi) Jakarta Barat, Penasehat antar paguyuban sejabodetabek serta Ketua sanggar Jampi Kangen dan Ketua PBVSI Kota Tangerang. (Arianto)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar