Dalam Rangka Bulan Bakti Karang Taruna Yang Ke-62 Tahun, Karang Taruna Angke menggelar sejumlah rangkaian kegiatan pada hari Sabtu dan Minggu, di Sekretariat RW 09 Kelurahan Angke Jakarta, Sabtu (24/09).
"HUT Karang Taruna ke-62 yang jatuh tanggal 26 September 2022, kami menggelar serangkaian acara yang di mulai hari ini sampai besok malam. Nah, yang kita kedepankan itu kegiatan sosial, memang pada dasarnya Karang Taruna bergerak di bidang sosial, dan yang pasti target kita memberikan manfaat kepada warga masyarakat seperti kita mengadakan donor darah dan cek kesehatan biar warga masyarakat langsung bisa merasakan manfaat dengan adanya karang taruna itu sendiri," kata Tegar, Koordinator Donor Darah kepada wartawan Surat Kabar Duta Nusantara Merdeka di sela-sela pelaksanaan kegiatan donor darah.
Adapun, rangkaian acaranya pagi hari ini ada donor darah dan juga checkup kesehatan. Nah, nanti sore diteruskan dengan pentas seni. Kemudian kita buat Karang Taruna-Karang Taruna yang ada di RW penghargaan. Mulai dari kategori perbidang dan juga ada kategori karang taruna teraktif dan karang taruna terapih secara administrasi.
Selain itu, lanjutnya, kita ada santunan anak yatim di Kelurahan Angke. Karena kan mengingat lokasi biar adik-adik, anak yatim itu tidak terlalu jauh. Jadi untuk nanti sore ada kegiatan pemberian santunan di 3 RW, dan besok sore di kelurahan, ada 9 RW dan selain itu besok juga ada kegiatan basuh kaki ibu massal.
"Program ke depannya, bidang sosial yang saat ini sudah berjalan beberapa bulan terakhir menuju ulang tahun yang ke-62 tahun ini, kita sudah melakukan pemberian bantuan perlengkapan jenazah free untuk warga Kelurahan Angke, jika ada yang meninggal di lingkungan wilayah Angke free dari kita, dan itu sudah berjalan," pungkasnya. (Arianto)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar