Walikota Jakarta Barat Yani Wahyu Purwoko membuka dan mengukuhkan Panitia dan Pembukaan Bulan Dana PMI Kota Jakarta Barat Tahun 2022 serta melantik Pengurus PMI Kecamatan se-Kota Jakarta Barat Masa Bakti Tahun 2022 - 2027.
Kegiatan ini berlangsung di Ruang MH. Thamrin Lt. 2 Blok B Kantor Walikota Kota Administrasi Jakarta Barat, Selasa (12/7).
Yani Wahyu Purwoko mengatakan, Bulan Dana PMI merupakan suatu agenda pada tiap tahun rutin dilaksanakan dalam rangka untuk mendukung kegiatan kemanusiaan yang dijalankan PMI.
"Aktivitas Bulan Dana PMI ini merupakan kegiatan sosial yang harapannya dapat melibatkan seluruh sektor terkait. Baik dari sektor pemerintah, swasta, dunia akademik, usaha, dan masyarakat semua ikut ambil bagian," katanya.
Pada tahun ini, lanjutnya, Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Barat menargetkan 6 miliar ada peningkatan sekitar 13 persen pada Bulan Dana PMI Tahun 2022.
"Dari tahun ke tahun target dapat meningkat. Harapan kita di tahun ini jika target ditingkatkan dapat memenuhi target yang sudah ditetapkan," jelasnya.
Sementara itu, Ketua PMI Kota Jakarta Barat H. Beky Mardani mengatakan, bulan dana dilakukan selama 3 bulan dari Juli hingga 30 September 2022.
Menurutnya, Warga yang telah menerima manfaat pelayanan dan di bidang pelayanan kesehatan sebanyak 63.000 warga yang merasakan keberadaan Palang Merah.
"Dengan dana ini nanti disalurkan pada berbagi program yang akan dilakukan PMI pada Tahun 2022. "Saya berharap target bisa dicapai dan dukungan dari wali kota, serta jajaran terkait karena dana ini untuk kita semua, untuk kemanusiaan," pungkasnya. (Arianto)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar