Duta Nusantara Merdeka | Jakarta
Berbagai upaya untuk mengajak masyarakat sekitar Kalibata untuk mau mengikuti vaksinasi tahap ketiga atau booster terus dilakukan. Terkait hal itu, Badan Pengelola Apartment Kalibata City berkolaborasi dengan Polda Metro Jaya kembali menggelar vaksinasi Covid-19 dosis ketiga (Booster) untuk warga sekitar Kalibata di lapangan basket Kalibata City di Jakarta, Kamis (14/04/2022).
"Kegiatan ini merupakan bentuk untuk mendukung program pemerintah untuk Percepatan Vaksinasi," kata Irvan Agus Susanto, Residence Manager Apartemen Kalibata City kepada wartawan Surat Kabar Duta Nusantara Merdeka di sela-sela kegiatan pelaksanaan vaksinasi.
"Hari ini kami menyediakan sebanyak 250 dosis vaksin untuk vaksinasi booster," ujar Irvan.
Dimana saat ini, pemerintah telah memberikan kebijakan bagi masyarakat yang akan melakukan perjalanan atau mudik nantinya harus sudah divaksinasi tahap 3 atau vaksin booster.
Dari pantauan di lokasi, sejak pagi warga sudah antusias mengikuti vaksinasi booster, baik dari kalangan orang tua maupun remaja.
Irvan menjelaskan, suntikan vaksin Covid-19 dilakukan guna mempercepat pemulihan kesehatan kolektif masyarakat selama pandemi Covid-19 serta mengurangi dampak negatif dari virus Covid-19.
Untuk itu, mari kita dukung program pemerintah untuk percepatan penanggulangan pandemi Covid-19 dengan melakukan vaksinasi Covid-19.
"Mari kita bersama sukseskan program pemerintah guna mencapai target percepatan herd immunity atau kekebalan bersama untuk menumpas pandemi Covid-19 di Tanah Air Indonesia, khususnya di wilayah Kalibata," harapnya.
"Lebih jauh, dirinya juga menghimbau kepada masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan ditengah pandemi Covid 19 saat ini walau sudah divaksin," pungkasnya. (Arianto)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar