Duta Nusantara Merdeka | Jakarta
Antusiasme warga untuk mendapatkan vaksinasi Covid-19 masih tinggi seiring dengan diizinkannya masyarakat untuk mudik Lebaran tahun ini.
Pemerintah terus mendorong percepatan vaksinasi bagi masyarakat umum, khususnya vaksin booster sebagai upaya mempercepat transisi dari pandemi ke endemi.
Terkait hal itu kelurahan Cipedak mengadakan Giat Kolaborasi Sosial yakni vaksinasi booster dan donor darah yang dilakukan pada hari Jum'at (1/4/2022).
Acara tersebut juga dihadiri oleh H. Purwanto selaku anggota komisi A DPRD DKI Jakarta dari fraksi Gerindra yang hadir dalam acara tersebut mengapresiasi apa yang dilakukan oleh Kelurahan Cipedak.
Pasalnya angka vaksinasi di Kelurahan Cipedak kecamatan Jagakarsa dan sekitarnya masih 15 persen. Apalagi kegiatan ini diadakan bersamaan dengan kegiatan donor darah yang mana kegiatan tersebut juga positif untuk membantu memperbanyak ketersediaan stok darah di DKI Jakarta.
"Biasanya kebutuhan darah pada saat bulan ramadhan dan menjelang idul Fitri meningkat," ujar H. Purwanto SH.
Ia juga mengapresiasi apa yang dilakukan oleh PMI Jakarta Selatan terkait pelaksanaan acara ini.
"Vaksinasi Booster ini dilakukan untuk meningkatkan imunitas untuk mencegah penyebaran virus Covid-19 dan kemungkinan akan menjadi syarat bagi masyarakat yang ingin mudik," terangnya
Ia berharap kolaborasi ini bisa menstimulus daerah-daerah lain yang ada di Jakarta.
H.Purwanto juga menghimbau bagi masyarakat jangan ragu untuk donor darah. Karena, sifatnya membersihkan dan memancing timbulnya sel-sel darah baru di dalam tubuh dan itu baik untuk tubuh agar tubuh menjadi sehat dan bugar.
Tak lupa H. Purwanto juga menghimbau bagi warga Jakarta khususnya yang belum melakukan vaksinasi booster segeralah melakukan vaksinasi booster. Karena, vaksinasi booster merupakan ikhtiar kita bersama untuk melawan penyebaran virus Covid-19. (Arianto)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar