Duta Nusantara Merdeka | Jakarta
Kolaborasi Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM), Lembaga Musyawarah Kelurahan (LMK) Kecamatan Pademangan dan Indonesia Power memprakarsai kegiatan Gebyar Vaksin PRIOK POMU pada Rabu dan Kamis dari tanggal 29 September hingga 30 September 2021 untuk mencapai Herd Immunity di GOR Pademangan Jakarta.
Antusias masyarakat untuk mendapatkan Vaksin terlihat dalam antri di GOR Balai Rakyat Pademangan Jakarta Utara.
"Dari hasil pemantauan tercatat, warga yang antri vaksin diatur dengan menerapkan protokol kesehatan," kata Kapolsek Pademangan Jakarta Utara, AKP Panji di lokasi. Rabu (29/06)
Sementara itu, Hj. Ratih, Ketua Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) menyampaikan, kegiatan vaksinasi hari ini berjalan selama dua hari. Setiap harinya warga yang divaksin 500 orang.
"Kami akan terus berkoordinasi dengan Tiga Pilar Kecamatan Pademangan, terutama dengan para Ketua RT/RW, jangan sampai ada warga tidak divaksin,” ujar Hj. Ratih dengan tak lupa mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Pademangan yang sudah divaksin.
Menurut Hj. Ratih, pihaknya bersama Tiga Pilar Pademangan mendambakan warga di wilayah Pademangan sehat. "Mari kita mengikuti anjuran pemerintah mematuhi protokol kesehatan dan mendukung PPKM dengan harapan kita bisa menekan lajunya penyebaran Covid-19," imbuhnya.
"Dan yang paling penting, Kami terjun langsung disini demi kemanusiaan, agar dapat segera tercapai herd immunity sebagaimana tujuan bersama dan supaya bangsa ini lekas pulih," pungkasnya. (Arianto)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar