Polsek Loa Janan bersama Warga melaksanakan kegiatan gotong - royong serta penyemprotan disinfektan di tempat ibadah dan permukiman di Desa Tani Bakti, pada hari Sabtu (20/02/2021).
Penyemprotan disinfektan merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan dalam rangka mencegah penyebaran covid-19 di Kecamatan Loa Janan, Kabupaten Kukar (Kutai Kartanegara).
Sementara itu penyemprotan disinfektan ini target utamanya yakni menyasar di tempat-tempat ibadah dan di Desa Tani Bakti.
Kapolsek Loa Janan AKP Yasir menjelaskan melalui kegiatan gotong-royong dan penyemprotan ini diharapkan dapat menumbuhkan kebersamaan serta pencegahan penularan covid 19.
"Kita laksanakan gotong-royong dan penyemprotan dengan target tempat-tempat ibadah dan permukiman warga desa tani bakti bersama Koramil Loa Janan dan warga setempat," kata AKP Yasir.
Ia berharap upaya ini dapat membantu meminimalisir penyebaran covid-19 dan sedapat mungkin menghilangkan Penyebaran Covid 19 khususnya di Kecamatan Loa Janan. **
Wartawan DNM : Imam Sudrajat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar