Duta Nusantara Merdeka | Jakarta
Dalam rangka melahirkan gerakan wakaf uang bagi ASN Kementerian Agama RI serta mendorong partisipasi aktif bagi ASN secara sukarela untuk mengikuti Gerakan Wakaf Uang, Kementerian Agama RI melalui Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam menggelar “Launching Wakaf Uang ASN Kementerian Agama RI” pada Senin (28/12) secara Live di Zoom dan YouTube Kemenag RI.
Yaqut Cholil Qoumas, Menteri Agama dalam sambutan Launching Wakaf Uang Aparatur Sipil Negara (ASN) Kementerian Agama mengatakan, Saya sangat bangga dan terharu berada di tengah keluarga besar Kementerian Agama seluruh Indonesia. Apalagi momen ini juga bertepatan dengan Launching Wakaf Uang ASN Kemenag.
"Alhamdulillah, spirit ikhlas beramal ternyata selalu melekat dalam diri kita semua, Wakaf uang adalah bukti nyata dedikasi dan loyalitas ASN Kementerian Agama terhadap umat,” kata Menag secara Live di Zoom di Jakarta, Senin (28/12).
Menag berharap Gerakan Wakaf Uang ASN Kemenag yang dilaunching hari ini akan menjadi langkah awal yang baik untuk mendorong masyarakat umum memulainya. Kita mulai dari diri kita, dari rumah kita, dan dari institusi kita.
Disaat yang sama, Dirjen Bimas Islam, Prof. Dr. Phil. Kamaruddin Amin, MA menyampaikan, hingga saat ini telah terkumpul dana sebesar 3,4 miliar rupiah dari Gerakan Wakaf Uang ASN Kemenag sejak mulai disosialisasikan sejak 17 Desember 2020. Mudah-mudahan ini bisa menjadi contoh bagi Kementerian lainnya maupun para ASN yang ada di seluruh Indonesia.
Selain itu, kata Kamaruddin Amin, Gerakan Wakaf Uang ASN Kemenag turut berkontribusi dalam penanggulangan kemiskinan dan kesejahteraan masyarakat. Gerakan ini juga diharapkan dapat menjadi sarana peningkatan literasi wakaf di Indonesia.
Kamaruddin melanjutkan, ruang lingkup sasaran gerakan wakaf uang adalah seluruh ASN Kementerian Agama, tingkat pusat hingga daerah, PNS maupun Non PNS, hingga penyuluh serta pengajar honorer. Bentuk Wakaf Uang ASN Kementerian Agama berupa wakaf uang permanen atau selamanya serta sifatnya sukarela bukan paksaan dan kewajiban dari masing-masing individu.
Menurutnya, wakaf uang yang terkumpul akan dimanfaatkan untuk pemberian beasiswa pendidikan serta program pemberdayaan dan optimalisasi pemanfaatan tanah wakaf.
Hadir dalam kegiatan Grand Launching Wakaf Uang ASN Kemenag RI antara lain: Menteri Agama RI, H. Yaqut Cholil Qoumas, Menpan RB, Tjahjo Kumolo, SH, Wakil Menteri Agama, Drs. H. Zainut Tauhid Sa'adi, M.Si, Dirjen Bimas Islam, Prof. Dr. Phil. Kamaruddin Amin, MA, Direktur Pemberdayaan Zakat dan Wakaf, Dr. H. Tarmizi Tohor, MA dan Ketua Badan Wakaf Indonesia, Muhammad Nuh.
Turut hadir juga ribuan ASN Kemenag yang mengikuti kegiatan secara daring. Acara ini juga disiarkan secara langsung melalui kanal Youtube Kemenag. (Arianto)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar