Persatuan Alumni (Pena) IPM/IRM Cabang Medan Denai akan Memanggil Pimpinan Cabang IPM Medan Denai Yang Hadiri Kegiatan Deklarasi Dukungan Calon Walikota - Walikota Medan, hal ini disampaikan Ketua Pena IPM/IRM Cabang Medan Denai, Ebiet Prayugo Radityo di Sekretariat Jl. Tangguk Bongkar X No. 2 Medan.
Ebiet sangat menyesalkan Sikap yang diambil Oleh Pengurus Pimpinan Daerah IPM Kota Medan terkait Deklarasi Dukungan Resmi kepada salah satu Pasangan Calon Walikota Medan - Wakil Walikota Medan, Ujarnya.
Lebih Lanjut Ebiet Mengatakan Akan Memanggil PC IPM Medan Denai yang ikut menghadiri Kegiatan Deklarasi tersebut, karena kegiatan itu telah melanggar AD/ART IPM, dan ini merupakan Catatan dan Preseden Buruk Bagi Organisasi IPM.
Selaku Alumni Kita (Red) Berkewajiban untuk memberikan Pengarahan terhadap tindakan yang salah dilakukan oleh Pengurus IPM tersebut ungkapnya kepada www.dutanusantaramerdeka.com
Ebiet juga Sudah Berkoordinasi Dengan PENA IPM Kota Medan, agar segera menindaklanjuti dan memanggil PD IPM Kota Medan terkait hal yang telah merusak dan melanggar perinsip-perinsip perjuangan IPM. Tegasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar