Jetrinaldi, Presiden Direktur PT Latinusa, Tbk (Perseroan) memaparkan, Pada tahun 2020, capex yang dianggarkan sebesar US$ 4 juta, sedangkan hedging dilakukan hanya sebesar 25%, dan akan dilakukan evaluasi guna mengurangi kerugian selisih kurs berjalan, karena pendapatan perseroan dalam mata uang rupiah.
"Tahun 2019, Latinusa mengalami penurunan volume penjualan sebesar 1.50% dibandingkan dengan periode yang sama ditahun sebelumnya, namun tingkat penurunan tersebut masih lebih rendah dibandingkan dengan persentase penurunan tingkat konsumsi nasional sebesar 4.44%," kata Jetrinaldi saat public Expose di Jakarta. Kamis (06/08)
Berlanjut pada awal tahun 2020, katanya, sebagai akibat dari pendemik Covid-19 volume penjualan pada semester I mengalami penurunan sebesar 3.85% dibanding periode yang sama tahun lalu, namun tingkat penurunan ini masih lebih rendah dibandingkan penurunan tingkat konsumsi nasional semester 1 2020 sebesar 5.88% dibandingkan periode yang sama tahun lalu.
Meskipun menghadapi kondisi yang sulit saat ini, lanjutnya, Latinusa masih bertahan untuk mendapatkan angka positif yang terefleksi pada perolehan Laba komprehensif tahun berjalan di tahun 2019 sebesar USD 2,586 ribu serta di semester 1 2020 sebesar USD 308 ribu.
Selain itu, Jetrinaldi menambahkan, Latinusa mempertimbangkan peran strategis sebagai produsen tunggal dipasar domestic dengan menargetkan dominasi pangsa pasar diatas 60%, khususnya untuk tinplate makanan dan minuman serta layanan yang inovatif yang difokuskan pada pendekatan berbasis konsep solusi menyeluruh (total solution provider) bagi pelanggan, yang menyajikan keunggulan Quality - Cost - Delivery - Development (QCDD), di mana Latinasa memberikan jaminan solusi terbaik kepada pelanggan melalui penawaran kualitas produk terbaik dengan struktur biaya kompetitif serta pengiriman yang andal untuk memastikan kelancaran rutinitas produksi dan bisnis pelanggan.
"Sebagai produsen tunggal dipasar domestik yang menguasai teknologi berkelas dunia, Latinusa akan terus meningkatkan peran strategis dalam mendorong perkembangan serta pertumbuhan industri tinplate nasional, termasuk mendukung berbagai industri produk konsumen di tanah air" pungkasnya. (Arianto)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar