Duta Nusantara Merdeka | Kutai Kartanegara
Kapolres Kutai Kartanegara (Kukar) AKBP Andrias Susanto Nugroho buka acara Sosialisasi Tahapan Lanjutan Pelaksanaan Pilkada tahun 2020 di Kabupaten Kutai Kartanegara.
Acara yang berlangsung pada pukul 09.30 Wita, dihadiri oleh Kapolres Kukar, PJU Polres Kukar, Kapolsek Jajaran, Personil Polres Kukar dan Staf KPUD Kukar.
Pada kesempatan tersebut, Kapolres Kutai Kartanegara (Kukar) AKBP Andrias Susanto Nugroho menyampaikan agar para Kapolsek dan jajaran yang hadir memperhatikan benar apa yang akan disampaikan oleh narasumber terkait tahapan Pilkada 2020.
"Perhatikan apa yang menjadi tugas pokok Polri nantinya dalam pelaksanaan pengamanan", ujar Kapolres Kukar AKBP Andrias Susanto Nugroho.
Dalam Kesempatan yang sama, ketua Sdr. Purnomo sebagai narasumber menyampaikan Kegiatan ini adalah Kegiatan yang pertama setelah di tunda dari jadwal sebelumnya di karenakan oleh Pandemi Covid-19, langkah awal KPU Kabupaten Kukar, yaitu KPU Siap menyesuaikan dengan Standar Kesehatan dan masih menunggu serta masih di uji oleh Publik dan masih menunggu keputusan.
"Kedepan untuk data harus menggunakan Komputer dan Internet data Coklit untuk itu kita sandingkan dengan data RT/RW yang ada di kantor Desa apabila di temukan tidak ada dan baru kita perbaiki.Ini adalah Pemilu yang pertama yang bersejarah di tengah Pandemi Covid-19. Mudah-mudahan Kita bisa Berhasil dan Sukses." Tuturnya.**
Wartawan DNM : Imam Sudrajat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar