Duta Nusantara Merdeka | Kota Medan
Muhammadiyah Covid19 Command Center (MCCC) Kota Medan Menghimbau agar Protokol Kesehatan harus jadi Acuan bagi Warga Muhammadiyah, hal itu disampaikan oleh dr. Elman Boy selaku Sekretaris MCCC Kota Medan Kepada Ketua dan Sekretaris Pimpinan Cabang Muhammadiyah Se Kota Medan di sela-sela kegiatan sosialisasi Persiapan Musypimda Ke- 4 melalui Aplikasi ZooM.
Lebih lanjut dr. Elman Boy menjelaskan tentang Perkembangan Covid-19 di Kota Medan saat ini yang masih berstatus zona merah, jadi perlu ditingkatkan kewaspadaan, apalagi saat ini kondisi rumah sakit rujukan di kota Medan sedang overload, jadi sangat dikhawatirkan jika ada pasien baru tidak mendapat tempat dan fasilitas yang memadai, ujarnya.
Pembentukan MCCC Tingkat Cabang
Sekretaris MCCC Kota Medan dr. Elman Boy Meminta kepada Seluruh Pimpinan Cabang Muhammadiyah Se Kota Medan untuk dapat membentuk Gugus Tugas Muhammadiyah Covid19 Command Center (MCCC) Tingkat Cabang agar lebih Mudah untuk melakukan edukasi, penanganan dan mengetahui perkembangan Covid-19 terhadap Warga Muhammadiyah, ungkapnya.
Penjelasan Musypimda Ke - 4
Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Medan akan menggelar Musypimda Ke-4 yang akan dilaksanakan pada tanggal 05 Juli 2020 Mendatang dengan Menggunakan Aplikasi Zoom, dan untuk mensukseskan kegiatan tersebut, PDM Kota Medan Mengundang Seluruh PCM Se Kota Medan dalam hal persiapan dan sosialisasi teknis dengan Menghadirkan Nara Sumber Saiful Hadi selaku Ketua Majelis Pustaka Dan Informasi (MPI) Muhammadiyah Sumatera Utara.
Dalam Kesempatan Tersebut Syaiful Hadi menjelaskan tentang Penggunaan Aplikasi Zoom Meeting dalam kegiatan-kegiatan Muhammadiyah, Aisyiyah dan Ortom di beberapa daerah dalam menyikapi masa Pandemi Covid-19 tersebut, sehingga penggunaan Teknologi melalui Aplikasi Zoom memberi Manfaat yang Baik.
Tampak Hadir Unsur Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Medan yakni. PJ. Ketua Tagor Muda Lubis, Besri Nazir, Yunus Daulay, Rafdinal, Burhanuddin, Muhammad Syafi'i, Adri K, Satiman dan Maulana Siregar. **
Ebiet
Tidak ada komentar:
Posting Komentar