Duta Nusantara Merdeka | Kutai Kartanegara
Jelang Hari Bhayangkara ke 74, Kepolisian Resor (Polres) Kutai Kartanegara (Kukar) memberikan bantuan berupa sembako kepada warga yang terdampak covid-19, Jum’at (19/06/2020).
Kapolres Kutai Kartanegara AKBP Andrias Susanto Nugroho mengatakan kegiatan pembagian sembako akan dibagikan oleh sejumlah personel Polres Kutai Kartanegara dengan berbagai cara diantaranya secara Door to door system (DDS) oleh para Bhabinkamtibmas maupun yang tergabung dalam Satgas Aman Nusa II.
“Sasaran pembagian Bhakti Sosial ini yakni warga yang terdampak Covid-19 dan kurang mampu. Kita lakukan penyisiran warga yang belum menerima bantuan sembako,” tutur Kapolres.
Disela-sela pembagian sembako, Personil Polres Kutai Kartanegara juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan juga menghimbau agar tetap mematuhi protokol kesehatan, untuk selalu tetap menggunakan masker, rajin mecuci tangan dan tetap selalu berjaga jarak.
Kapolres Kutai Kartanegara (Kukar) AKBP Andrias Susanto Nugroho juga mengatakan kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menyambut hari Bhayangkara ke-74, kami berharap dengan adanya bantuan sembako ini bisa meringankan beban mereka yang terdampak akibat wabah virus corona.
“Mungkin apa yang kami berikan tidak seberapa nilainya, semoga bermanfaat dan dapat meringankan beban dalam situasi sekarang ini,” tandasnya.**
Wartawan DNM : Imam Sudrajat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar