Duta Nusantara Merdeka | Kutai Kartanegara
Bhabinkamtibmas Polsek jajaran Polres Kukar (Kutai Kartanegara), menyambangi warga binaannya, di wilayah perlampungan (desa) Kabupaten Kutai Kartanegara.
Melaksanakan tugas Patroli dialoghis dengan mengelilingi wilayah dan menyambangi warga, sembari menghimbau kepada masyarakat di wilayah binaan terkait dengan covid-19 dan mengajak warga untuk membantu Polres Kukar (Kutai Kartanegara) dalam menjaga situasi aman untuk tetap di rumah saja jelang Pilkada 2020 di Kabupaten Kukar (Kutai Kartanegara).
Sebagai personil Bhabinkamtibmas Polres Kukar (Kutai Kartanegara) dengan melakukan patroli dialogis kami mengajak masyarakat pada wilayah binaan, untuk menjaga dan melihara kamtibmas agar tetap aman dan kondusif dalam situasi penyebaran wabah corona.
Sementara itu, Kapolres Kukar (Kutai Kartanegara) AKBP Andrias Susanto Nugroho, saat di konfirmasi di tempat terpisah menuturkan "bahwa setiap personil memiliki cara yang berbeda dalam berkomunikasi dengan masyarakat, yang terpenting adalah, mereka harus aktif kepada warganya, dalam menjaga keamanan dan ketertiban, serta mengajak masyarakat untuk memberi himbauan tetap di rumah saja dan tidak mudik serta menyukseskan jalannya Pilkada Kukar hingga selesai nantinya." **
Wartawan DNM : Imam Sudrajat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar