Duta Nusantara Merdeka | Jakarta
Dinas Sosial DKI Jakarta melakukan serah terima kendaraan operasional kepada Suku Dinas Sosial di lima wilayah Kota Administrasi dan satu Panti Sosial. Sebanyak enam kendaraan operasional diserahkan kepada Kepala Sudin Sosial di lima wilayah kota dan Kepala Bidang Perlindungan Jaminan Sosial di Panti Sosial Bina Insan (PSBI) Bangun Daya 2 Cipayung, Jakarta Timur, pada hari Jumat (27/12/2019).
Kepala Dinas Sosial DKI Jakarta, Irmansyah mengatakan, kendaraan operasional tersebut untuk menunjang tugas yang dilakukan oleh Sudin Sosial di lima wilayah Kota Administrasi dan Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial, khususnya dalam pendistribusian makanan siap saji kepada korban peristiwa banjir ataupun kebakaran.
"Dengan adanya kendaraan ini, kita bisa lebih tanggap menjalankan amanah dan optimal melayani para pengungsi atau korban, khususnya distribusi makanan dari dapur umum. Satu mobil ini bisa memuat hingga 700 boks makanan siap saji," ungkap Irmansyah.
Selain serah terima kendaraan operasional, juga dilakukan serah terima lima unit kipas angin tornado sebagai pelengkap di dalam tenda pengungsian. "Tadi juga diserahkan kipas angin. Ini memang dibutuhkan pengungsi saat di tenda agar nyaman," tutur nya Irmansyah, Kepala Dinas Sosial DKI Jakarta.**
Wartawan DNM : Imam Sudrajat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar