Duta Nusantara Merdeka | Jakarta
Value Consult menggelar Launching buku "The Flow of Productivity" sekaligus Perayaan HUT Value Consult ke-20 pada Sabtu, 21 Desember 2019 di Jakarta Desain Center Lt 6 Jakarta.
G.Suardhika selaku Founder Value Consult dalam Launching buku The Flow of Productivity menjelaskan, Dari hasil diskusi dengan ratusan eksekutif berbagai perusahaan yang mengikuti pelatihan saya selama puluhan tahun, saya menyimpulkan perlunya perspektif yang lebih comprehensive dan efektif dalam meningkatkan "produktivitas diri" di tempat kerja ataupun dalam kehidupan kita.
Selain itu, kata G.Suardhika, "Produktivitas diri" adalah sebuah pengetahuan dan ketrampilan yang diperlukan untuk seseorang bisa meningkatkan output dari kehidupannya dalam mencapai apa yang penting baginya. Ini adalah salah satu soft skill penting yang perlu dimiliki setiap orang.
"Untuk mencapai optimasi output tersebut, pengembangan konsep produktivitas diri memanfaatkan dan mengintegrasikan pemahaman dan temuan ilimiah terkini dalam berbagai hal, termasuk: manajemen waktu, pengelolaan enerji, pengelolaan fokus, pengelolaan emosi, engagement, dan lain sebagainya," jelas G.Suardhika saat Launching buku ke-2 "The Flow of Productivity" di Jakarta. Sabtu (21/12)
Dalam sesi sharing, G.Suardhika mengungkapkan, selama 20 tahun berdirinya Value Consult, mengalami up and down, dimana Value Consult pernah mengalami kesulitan keuangan, sehingga kantornya digembok, karena telat membayar sewa dan gaji karyawan juga tertunda.
Tapi sekarang, lanjutnya, cash flow sudah membaik, walaupun tidak sebaik tahun 2013, selanjutnya kami akan investasi dan ekspansi, sistem sudah ada, tinggal jalan saja.
"Harapannya, semoga bisa memberikan manfaat buat stakeholder serta terus bisa berjalan dengan baik dan bisa memberikan inovasi-inovasi baru," pungkasnya.
Di penghujung acara, digelar perayaan HUT Value Consult ke-20, dilanjutkan acara Sharing memories, awarding, & gathering bersama para karyawan dan para undangan. (Arianto)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar