Duta Nusantara Merdeka | Jakarta Barat
Seorang pria inisial AS (21 thn) diamankan polisi, AS lantaran melakukan pencurian motor milik marbot masjid. Kejadian itu terjadi di Masjid Kp. Baru Pekojan, Tambora, Jakarta Barat, pada hari Selasa 01 Oktober 2019, sekira pukul 10.30 Wib.
Kapolsek Tambora, Jakarta Barat, Kompol Iver Son Manossoh menerangkan, pelaku (AS) beraksi saat korban sedang tidur usai membersihkan masjid.
"Pelaku (AS) telah mengincar motor korban. Saat korban memarkir kendaraannya, pelaku langsung beraksi. Beruntung, seorang saksi yang melihat langsung membangunkan korban." Terang Kompol Iver Son Manossoh, Rabu (02/10/2019).
Dijelaskan Kompol Iver Son, korban memarkir sepeda motor di halaman masjid lalu usai membersihkan masjid, korban tidur didalam masjid dengan posisi kunci kontak ditaruh pelapor disaku kantong celana.
Saat korban tertidur, tiba-tiba dibangunkan oleh saksi sesama marbot masjid dan ditanya sepeda motor akan dibawa seseorang apakah pelapor kenal dan menyuruhnya. Mendengar hal itu korban langsung bangun dan kaget, lalu bersama saksi langsung bergegas menuju tempat parkir sepeda motor.
Sepeda motor sudah dinaiki pelaku dan dalam keadaan hidup serta bersiap untuk jalan, kemudian saksi dan korban pun langsung Meneriaki Pelaku, hei... Motor saya mau di bawa kemana?? Pada pelaku yang saat itu siap tancap gas.
"Teriakan koban memancing reaksi warga sekitar, dan bersamaan dengan petugas Reskrim dari Polsek Tambora yang sedang melaksanakan patroli langsung mengamankan pelaku." Jelasnya Kapolsek Tambora Kompol Iver Son Manossoh.
Kanit Reskrim Polsek Tambora AKP Supriyatin mengatakan, pelaku bersama barang bukti berupa :
• 1 (satu) Unit sepeda Motor Honda Beat.
• 1 (satu) buah baju koko bergaris-garis.
• 1 (satu) buah Kain sarung kombinasi merah ungu sudah diamankan.
"Pelaku sudah kita amankan dan akan diperiksa lebih lanjut," Imbuhnya AKP Supriyatin. **
Wartawan DNM : Imam Sudrajat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar