Duta Nusantara Merdeka | Jakarta
Kalau sudah putus cinta, barang-barang pembelian mantan mau dikemanakan? Nah! Toko Barang Mantan ini solusinya. Daripada disimpan jadi kenangan pahit, mending dijadikan uang saja.
Film bergenre Komedi Romantis ini memang mengusung tema yang berbeda dari kebanyakan film-film yang bertema cinta. Beragam cerita sedih maupun lucu tergambar dari kisah-kisah dari barang pemberian mantan yang dijual. Ini menjadi bagian yang harus dilalui Tristan (Reza Rahadian), pemilik Toko Barang Mantan. Sebab, ia harus mendengar cerita di balik barang dari mantan yang akan dijual.
Film Toko Barang Mantan diproduksi MNC Pictures berkisah tentang perjalanan Tristan dan sahabat-sahabatnya merintis toko melayani jual beli barang mantan. Syarat untuk menjualkan barang ke toko ini, harus menceritakan sejarah dan kenangan berharganya. Suatu momen transaksi, Tristan bertemu Laras (Marsha Timothy) dan terpikat dengan cerita-cerita Laras. Kisah mereka dimulai sejak Tristan yang biasanya mendengar curhat para pelanggan, kini berbalik curhat kepada sahabat-sahabatnya tentang Laras.
Reza Rahadian yang memerankan tokoh bernama Tristan mengatakan, Tantangannya ia khawatir karakter Tristan disamakan dengan karakter-karakter di film komedi romantis yang pernah ia bintangi.
"Genre dari film ini drama komedi romantis, dan gue sudah cukup banyak main film Komedi Romantis. Dan pengin cari look yang berbeda. Akhirnya waktu untuk memikirkan look itu yang agak lama, mencari inspirasi," ungkap Reza Rahadian, saat syukuran syuting film Toko Barang Mantan di kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Rabu (12/6).
Duet Viva Westi sebagai sutradara dan Titien Wattimena penulis skenario, berusaha untuk menghidupkan cerita cinta unik dari film Toko Barang Mantan. Dialog yang puitis akan bertabrakan dengan cerita-cerita kisah cinta lucu dan konyol yang terjadi di Toko Barang Mantan. Ini tentunya akan menjadi hiburan bagi penonton.
Para pemain yang terlibat di antaranya: Reza Rahadian, Marsha Timoty, Widi Mulia, Niken Anjani dan sejumlah pemain lainnya.
So, Tunggu tanggal penayangannya! (Arianto)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar