Duta Nusantara Merdeka | Kenohan -Kalimantan Timur
Kapolsek Kenohan Polres Kutai Kartanegara IPTU Muhamad Julaini bersama Unsur Muspika Kecamatan Kenohan, Kab. Kutai Kartanegara, membentuk terobosan inovatif dalam menanggulangi kejahatan jalanan.
Bertempat di kantor Kecamatan Kenohan, Kab Kutai Kartanegara telah dilaksanakan kegiatan rapat koordinasi membahas tentang terobosan inovatif dalam rangka mencegah kejahatan jalanan di wilayah Hukum Polsek Kenohan.
Hadir dalam kegiatan rakor sebagai berikut, Camat Kenohan (H Lukman Budiono, SE). Kapolsek Kenohan (IPTU Muhamad Julaini). Yang mewakili Danramil Kenohan (Peltu Sugeng). Kasi Trantib Kenohan (Ambarita), Kades Tubuhan Sumpena, Kades Teluk Muda Aladin, Anggota linmas Kecamatan.
Adapun penyampaian sebagai berikut Kapolsek Kenohan IPTU Muhamad Julaini, Menyampaikan "bahwa untuk meminimalisir kejahatan jalanan maka akan di bentuk beberapa pos keamanan, gunanya adalah untuk mencegah terjadinya kejahatan yang sering terjadi di jalanan".
"Pos keamanan kejahatan jalanan akan dibagi menjadi 3 (tiga) ZONA :
- Zona Satu meliputi Desa Kahala, Kahala Ilir dan Tuana Tuha.
- Zona Dua meliputi Desa Tubuhan, Teluk Muda dan Semayang.
- Zona Tiga meliputi Desa Teluk Bingkai, Lamin Pulut dan Lamin Telihan.
"Untuk pos zona satu bertempat di Desa Tuana Tuha, zona dua di Desa Teluk Muda dan zona tiga di Desa Lamin Telihan (Dusun Malong).
Lanjut IPTU Muhamad Julaini katakan, "diharapkan nantinya kekompakan di masing - masing pos, apabila salah satu pos mengetahui adanya kasus kejahatan maka segera laporkan ke Polsek Kenohan dan ke pos.
- pos yang lain nya untuk saling memberi informasi dan koordinasi.
Sedangkan Camat Kenohan Menyampaikan, "Rencananya untuk petugas keamanan di pos akan di buat group WhatsApp sehingga untuk mempermudah komunikasi apabila ada kejadian kejahatan jalanan. "Kegiatan ini merupakan kegiatan yang sangat positif dan diharapkan segala bentuk kejahatan tidak terjadi diwilayah kita untuk itu mohon kerja samanya dan peran aktif semua pihak menjaga keamanan dan ketertiban khususnya wilayah hukum Kec. Kenohan.
Kegiatan berjalan, aman dan lancar, demikian pungkas kata Kapolsek Kenohan Polres Kutai Kartanegara Iptu Muhamad Julaini. **
Wartawan DNM : Imam Sudrajat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar