Duta Nusantara Merdeka |
Pemuda warga Karang Taruna di lima wilayah Kota Administrasi beserta Kabupaten Kepulauan Seribu meriahkan Jambore Karang Taruna tahun 2018 di Pantai Carnaval, Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara. Jambore yang di lakukan pertama kali itu akan menjadi langkah awal kebangkitan peran Karang Taruna di DKI Jakarta.
Asisten Kesejahteraan Rakyat Sekda Provinsi DKI Jakarta, Catur Laswanto menyampaikan, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memiliki program untuk Karang Taruna agar menjadi garda terdepan kemajuan Pemerintah Daerah.
"Telah di buat sebuah program kepemudaan, dimana Karang Taruna menjadi pelaku utama di DKI Jakarta. Program nya sudah disiapkan, Anggaran nya disiapkan," ujar Catur Laswanto saat memberikan sambutan saat pembukaan Jambore Karang Taruna tahun 2018 di Ancol.
Catur Laswanto melanjutkan, dalam program tersebut, tentu Karang Taruna bukan hanya sekadar ikut serta. Namun perlu kesiapan dari Karang Taruna untuk mengisi program tersebut. Ia berharap, Karang Taruna bersama - sama Pemda DKI membangun pemuda Jakarta. Nanti akan ada percepatan program karang taruna dalam berbagai aspek.
Adapun Jambore yang digelar mulai Sabtu hingga Minggu, tanggal 15-16 Desember tersebut bertujuan untuk menjalin silaturahmi, meningkatkan kekompakan, solidaritas dan soliditas di antara Karang Taruna.
Kepala Dinas Sosial DKI Jakarta, Irmansyah, mengatakan, konsep Jambore ini diisi dengan pelatihan kepemimpinan, kedisiplinan, baris-berbaris, keorganisasian, outbond, dan pelatihan kewirausahaan.
"Karena Pak Gubernur ini memang ingin sekali melibatkan pemuda dalam program - program Pemerintah. Melalui Karang Taruna ini lah yang akan menjadi pintu masuk ke ikut sertaan pemuda dalam program - program pemerintah," ujar Irmansyah.
Selain itu, Irmansyah juga mengemukakan, Karang Taruna DKI menerima hibah dari Pemprov sebesar 6,8 miliar pada tahun 2017 dan 2018. Itu di manfaatkan untuk modal Usaha Ekonomi Produktif bagi Karang Taruna Kelurahan. Hal ini agar Karang Taruna menjadi magnet bagi para pemuda untuk berkreasi, berusaha, dan bermanfaat bagi sesama.
Saat ini Dinas Sosial sedang menyusun revisi Pergub No. 8 tahun 2012 tentang Karang Taruna. Harapan nya Karang Taruna lebih tumbuh subur dan produktif hingga tingkat RW. Pemprov DKI Jakarta juga berencana memberikan dukungan operasional bagi Karang Taruna unit RW sebesar 500.000 per bulan untuk kegiatan kepemudaan hingga kewirausahaan.
Jambore tersebut di hadiri oleh tamu undangan, antara lain Dedi Sabetra (Kepala Bulog Divisi Regional Banten dan Jakarta), Rationo (Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga DKI Jakarta), Taufan Bakri sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) DKI Jakarta, serta Pejabat Dinas Sosial DKI Jakarta. **(red)
Wartawan DNM : Imam Sudrajat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar