Pihak Kelurahan Batu sari mengadakan sebuah Turnamen sepak bola Batu Sari CUP 2018 dalam rangka memperingati hari besar kemerdekaan Negara Republik Indonesia, Kegiatan turnamen sepak bola Batu Sari Cup 2018 di selenggarakan untuk warga masyarakat.
Pertandingan demi pertandingan telah berjalan dengan menyuguhkan hiburan tontonan permainan sepak bola, Pada hari ini Sabtu sore (15/9/2018) sebuah pertandingan kompetisi sepak bola di gelar. Untuk Tema turnamen ini adalah " Dalam rangka memperingati HUT RI yang ke-73 Marilah kita tingkatkan jalinan tali silahturahmi".
Adapun penyelengaraan pertandingan turnamen ini di selenggarakan oleh perwakilan warga-warga masyarakat dari kelurahan Batu sari adapun Sebagai ketua panitia Batu Sari CUP 2018 adalah bapak Wawan. S.Kom dan sebagai dewan Penasehat turnamen Batu Sari CUP 2018 adalah Lurah Batu sari bapak Ahmad Syamsudin. S. Sos, MM.
Turnamen ini dilaksanakan di lapangan bola Irian Selection JL. Ir. Djuanda PAP Kelurahan Batu Sari Kecamatan Batu ceper Kota Tangerang. Turnamen sepak bola ini telah masuki babak semi Final. Turnamen Sepak bola Batu Sari CUP tahun 2018 di ikuti oleh 16 Club tim kesebelasan setelah berjalannya babak penyisihan yang ketat maka tim kesebelasan tinggal 8 Club, Kegiatan pertandingan Turnamen ini ditonton dan dihadiri pula oleh salah satu Anggota DPRD Kota Tangerang yang bernama Bapak Apanudin. ST.
Untuk biaya pendaftaran turnamen ini masing-masing Club kesebelasan di bebankan biaya pendaftaran untuk Turnamen sebanyak RP 1.000.000,- (Satu juta rupiah). Untuk hadiah hiburan berupa beberapa Trophy dan uang pembinaan yang akan di berikan kepada tim kesebelasan bagi para pemenang yang berhasil menjadi juara kompetisi turnamen Batu Sari CUP 2018 yang dimulai dari babak penyisihan group sampai babak Final.
Untuk pertandingan di awali oleh 1 (satu) Pertandingan antara Tim Menteng FC yang akan melawan tim PSKG FC, Sedangkan untuk kedua kesebelasan Club PSKG FC dan Tim Menteng FC berasal dari kelurahan yang sama yaitu Rawa burung kecamatan kosambi Kota Tangerang.
Untuk pelatih dari Tim PSKG FC bernama Zamsuri dengan kapten tim Saudara Dede Darma dengan jumlah pemain sekitar kurang lebih 14 orang, sedangkan dari tim Menteng FC sebagai pelatih tim kesebelasan Eko Siswanto dengan kapten tim Saudara Junet dengan jumlah pemain 15 orang. ketika Pluit berbunyi maka pertandingan kedua tim segera di mulai dengan mempertunjukkan aksi skill masing-masing Tim dan kedua tim tersebut bermain sangat baik, setelah sekian lama berjalannya proses pertandingan pun selesai.
Di dalam pertandingan kompetisi turnamen ini dimenangkan oleh tim Menteng FC, Pertandingan mendapakan hasil point (Score) untuk Tim Menteng FC 2 poin gol sedangkan untuk Tim PSKG FC tidak mendapatkan Nilai sama sekali. Untuk Wasit berasal dari Askot PSSI Kota Tangerang, untuk Wasit utama adalah Bapak Afip Pramana, asisten wasit pertama Sandi dan asisten ke 2 adalah Sdr. Fajar.
Sebagai informasi Untuk jadwal babak Final Batusari Cup 2018 jatuh pada hari Minggu Tanggal 7/10/2018. Untuk situasi kamtibmas di wilayah lapangan bola dilaporkan aman dan kondusif akan tetapi ada 3 pemain yang cidera saat bertanding yaitu 2 orang di bagian kepala dan 1 di bagian kaki.
Kemudian korban telah di tolong oleh warga dan di periksa oleh pihak panitia berikut anggota personil ikut mengangkat korban lalu kemudian di bawa ke Rumah Sakit Metta Medika JL. Lio Baru kecamatan Batu Ceper untuk diambil tindakkan Medis, Sedangkan untuk pengamanan dilakukan dan telah di jalani oleh 6 orang anggota personil dengan pimpinan bapak Aiptu Bambang Wirawan. **(Red-79)
Reporter : Imam Sudrajat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar