DNM.com (Jakarta)
Gina S. Noer adalah seorang penulis skenario film-film box office Indonesia seperti Ayat-Ayat Cinta, Habibie & Ainun, dan Rudy Habibie yang tentu sudah ditonton oleh banyak keluarga di Indonesia. Ditambah lagi, dua film terakhir Gina yang mengangkat kisah orang tua dan anak: Posesif dan Kulari ke Pantai, juga diterima baik oleh penonton Indonesia.
Pada tahun 2018 ini, Gina bersama Yandy Laurens berkolaborasi menuliskan skenario film Keluarga Cemara yang diadaptasi dari serial televisi legendaris Indonesia.
Kali ini Gina S. Noer juga menjadi produser untuk film Keluarga Cemara. Tentu tantangannya menjadi lebih kompleks. Apalagi kisah dan karakter Keluarga Cemara sudah amat melekat di benak para penonton setianya.
Lalu, apa saja tantangannya dalam mengadaptasi sebuah serial populer tahun 1990an akhir? Gina S. Noer mengatakan bahwa tantangan pertamanya adalah mencari hal-hal apa saja yang kini menjadi masalah keluarga urban. “Justru karena masalah ini dekat dengan kehidupan saya dan Anggia (rekan produser) yang sudah bekeluarga, maka sebelum penulisan skenario, kami mengadakan riset dengan 150 keluarga agar kami objektif dan lebih tajam saat proses menulisnya". Gina berharap, dengan usaha itu, semoga film Keluarga Cemara menjadi lebih fokus ceritanya sehingga makin berkesan untuk penontonnya nanti.
Film Keluarga Cemara diperankan oleh Ringgo Agus Rahman, Nirina Zubir, Zara JKT48, Widuri Putri Sasono, Maudy Koesnaedi, Asri Welas, Yasamin Jasem dan Kafin Sulthan. di sutradara oleh Yandy Laurens, sedangkan Penulis Skenario oleh Gina S. Noer dan Yandy Laurens.
Peraih Piala Citra untuk Penulis Skenario Adaptasi Terbaik pada tahun 2013 ini berharap bahwa film Keluarga Cemara bisa kembali menghangatkan banyak keluarga Indonesia.
"Perjalanan membuat film ini terus mengingatkan saya betapa pentingnya bisa mencintai satu sama lainnya dengan lebih baik. Semoga setelah menonton filmnya, penonton bisa merasakan pengalaman yang sama," tutup Gina S. Noer.
Seperti apa filmnya nanti? Penasaran kan dengan Abah, Emak, Euis dan Ara versi baru ini? **(Red-59).
Reporter : Arianto
Tidak ada komentar:
Posting Komentar