DNM.com (Jakarta)
Tokohinspiratif.id didirikan oleh sekumpulan individu dan organisasi yang memiliki kepedulian terhadap masa depan bangsa. Hari ini Kamis, 9 Agustus 2018 pukul 13.00 – 16.00 wib bertempat di Ocha & Bella - Hotel Morrissey. Jl. KH. Wahid Hasyim No.70, RT.7/RW.5, Kb. Sirih, Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta Dihadiri oleh Dr. Ir. Siti Nurbaya Bakar, M.Sc. selaku Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, sedangkan Narasumber :
Prof. Dr. Dra. Sulistyowati Irianto, MA (Guru Besar Anti Korupsi), Dr. Ratna Dewi Pettalolo, SH, MH (Sang Pengawas Pemilu), Sandra Hamid, PHD (Antropolog), Dr. Imam B. Prasodjo (Sosiolog), Ray Rangkuti (Pengamat Politik), Merah Johansyah (Penggerak Advokasi Pertambangan)*Titi Anggraini (Pejuang Demokrasi), Nur Hidayati (Pemimpin Gerakan Lingkungan Hidup Indonesia)
Tokohinspiratif.id adalah wadah terhubungnya para individu yang telah berbuat baik dan memberi inspirasi bagi bangsa dan kemanusiaan.
Melalui wadah tokohinspiratif.id diharapkan semakin banyak orang-orang yang ambil peran menjadi inspirator untuk Indonesia yang lebih baik, dan menularkan semangat tersebut agar lebih banyak lagi orang terinspirasi untuk mejadi inspirasi."
Mencakup sebelas kategori tipe inspirasi, website ini memuat banyak tokoh inspiratif dari berbagai latar belakang, minat, yang memiliki semangat menyala-nyala mengajak semua orang dari berbagai kalangan, usia, latar belakang untuk berbuat baik. Karena satu perbuatan baik dari setiap penduduk Indonesia berarti negeri ini mempunyai tabungan yang sangat besar untuk kemauan bangsa.
Melalui website ini, setiap orang berhak untuk nengusulkan dan ambil bagian dalam menjadi inspirasi bagi bangsa.
Sekilas 11 kategori inspirasi para Tokoh Inspiratif-
1. Tokoh Inspiratif Kategori Difabel.
Annisa Rahmania, Pegiat Young Voice Indonesia: "Tuli, Berprestasi, Mendunia"
Dia tak mau disebut tunarungu. Dia menganggap sebutan Tuli lebih membanggakan dan tak membuatnya rendah hati. Dengan segala keterbatasan, dara berusia 24 tahun ini mengukir prestasi membanggakan di tingkat nasional dan dunia. Saat ini dia sedang mengerjakan proyek pembuatan buku ilustrasi tentang Undang-Undang Disabilitas yang mudah dipahami oleh disabilitas intelektual.
2. Tokoh Inspiratif Kategori Akademisi.
Prof. Dr. Sulistyowati Irianto, Guru Besar Antropologi Universitas Indonesia:
"Tak Gentar Melawan Korupsi"
Menyandang gelar profesor di bidang antropologi, tak menghalanginya untuk aktif
dalam Gerakan Guru Besar Anti Korupsi. Baginya, korupsi bukan hanya sekedar pelanggaran hukum, lebih dari itu, korupsi juga merupakan pelanggaran terhadap hak asasi orang lain.
3. Tokoh Inspiratif Kategori Aktivis Organisasi Nonpolitik
Nur Hidayati, Direktur Eksekutif Nasional Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi): "Suara Lantang Pejuang Lingkungan"
Berpengalaman lebih dari 20 tahun dalam isu-isu yang terkait dengan lingkungan hidup dan pembangunan. Sejak di bangku kuliah hingga saat ini, sebagian besar waktunya dihabiskan untuk beraktifitas dalam organisasi non-pemerintah dan bersama masyarakat dalam berbagai macam isu di berbagai tingkatan.
Mulai dari perencanaan komunitas dan pengorganisasian penanganan kasus-kasus masyarakat, hingga advokasi dan kampanye isu dan kebijakan dari level nasional, regional (ASEAN) dan global.
4. Tokoh Inspiratif Kategori Demokrasi
Titi Anggraini, Direktur Eksekutif Perkumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi
(Perludem): "Srikandi Pemilu dan Demokrasi"
Sosok ulet dan pekerja keras. Pemikiran-pemikiran jenihnya tentang bagaimana
arusnya demokrasi di negeri ini dijalankan telah mengisi rang-ruang kosong yang selama
ini tak tergali dan luput dari amatan publik. Bagi Titi Anggraini, demokrasi bukanlah pilihan sistem terbaik. Tetapi demokrasi dengan segala kekurangannya memungkinkan kita untuk mendebatkan dan mendiskusikan kelemahan demokrasi agar menjadi lebih baik.
5. Tokoh Inspiratif Kategori Kesehatan
Dokter Gamal Albinsaid: "Mendunia dengan Visi Kemanusian"
Berderet prestasi tak membuat dokter Gamal Albinsaid terjebak dengan kebanggaan atas
semua hasil yang diraihnya. Dia tetap fokus dengan rencana yang harus diselesaikan.
Asuransi sampah yang dia rintis telah dikembangkan di sejumlah daerah dengan metode dan pendekatan kearifan lokal.
6. Tokoh Inspiratif Kategori Guru
Retno Listyarti, M.Si, Komisioner Komisi Perlindungan Anak Indonesia: "Tak Gentar Membela yang Benar"
Sosok wanita tangguh ini pemah menjadi guru Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaran selama belasan tahun. Dia mengadvokasi para guru, baik di Jabodetabek maupun wilayah lain di Indonesia. Selain membantu guru, Retno juga aktif mengadvokasi siswi korban kekerasan seksual. Hal inilah yang mengantarkan dia terpilih sebagai
komisioner Komisi Perlindungan Anak Indonesia untuk periode lima tahun sejak 2017.
7. Tokoh Inspiratif Kategori Komunitas
Syaifuddin Zuhri, Pendiri Komunitas Merah Putih, Batu, Malang: "Suluh di Lereng Panderman"
Menurut Gus Udin, kedekatannya dengan alam adalah bagian dari pendekatannya
kepada Sang Pencipta Dia prihatin karena luas hutan semakin menyempit akibat
penggundulan dan pebalakan liar. Baginva, hutan Harus kembali ijo royo-royo agar negeri
ini bisa selamat dan tegak sebagai negara.
8. Tokoh Inspiratif Kategori Masyarakat Adat
Afrida Erna Ngato, Kepala Sugu Pagu, Halmahera Utara: "Srikandi dari Suku Pagu"
Afrida Erna gato adalah perempuan petama di Nusantara yang dipilh menjadi kepala suku. Kepala Suku Pagu yang mendiami bagian utara Hamahera ini tak kenal lelah
memperjuangkan wilayah adat dan kebudayaan leluhurnya yang terancam punah akibat konflik lahan dan gejala sosial lainnya. Dia adalah inspirasi bagi negeri ini untuk senantiasa berjuang demi mewujudkan Indonesia yang lebih baik.
9. Tokoh Inspiratif kategori seniman: Glenn Fredly: "Cinta, Kejujuran, dan Totalitas"
Dikenal sebagai musikus genius yang mampu memadukan kreativitas dan idealisme,
kejujuran dan totalitasnya dalam bermusik tak diragu lagi. Di sisi lain, kepeduliannya
terhadap kelestarian lingkungan yang terwujud dalam berbagai macam aktifitas juga patut mendapat apresiasi.
10. Tokoh Inspiratif Kategori Aparatur Pemerintah:
Dr. Ratna Dewi Petalolo, SH, MH
(Anggota Bawaslu RI Divisi Penindakan)
"Bergerak Membangun Peradaban Demokrasi"
Semangat mengawasi pemilu menjadi poin penting bagi Ratna Dewi Petalolo tertarik dengan lembaga pengawas pemilu. Baginya, peran Bawaslu sangat penting dalam menentukan kualitas pemilu dan demokrasi di Indonesia. Karena, pemilu bukan sekedar datang ke Tempat Pemungutan Suara dan menggunakan hak pilih, tetapi pemilu adalah proses membangun peradaban.
11. Tokoh Inspiratif kategori Nelayan
Muhammad Riza Adha Damanik, ST, Msi., PhD. Diplomat' Nelayan Nusantara Muda, enerjik, dan cerdas.
Pemuda ulet ini tak kenal lelah bejuang membangkikan sektor kelautan indonesia dengan melakukan advokasi masyarakat nelayan untuk bangkit dari keterpurukan dari level lokal, nasional dan dunia. Baginya, lautan adalah masa depan bangsa yang harus dikelola secara baik oleh negara, nelayan, dan seluruh rakyat Indonesia secara bersama-sama.
12. Tokoh inspiratif kategori aktifis Organisasi Nonpolitik
Merah Johansyah Ismail, Koordinatir Nasional Jaringan Advokasi Tambang (Jatam) "Gelora Perjuangan Aktivis Jatam"
Suaranya selalu lantang saat berbicara soal karut-marut pertambangan. Merah Johansyah tegas menyatakan bahwa generasi milenial harus menjadi bagian dari solusi atas ketidakadilan di sektor pertambangan dan lingkungan yang terus terjadi. Karena, kaum muda adalah yang paling bisa mengurus Negara. **(Red-55)
Reporter : Arianto
Tidak ada komentar:
Posting Komentar