DNM.com (Medan)
Persatuan Alumni (Pena) IPM/IRM Kota Medan menggelar kegiatan Tadabbur Alam guna mempererat rasa persaudaraan antar sesama alumni dan keluarga alumni Ikatan Pelajar Muhammadiyah Kota Medan dengan tujuan Wisata ke Brastagi dan Sekitarnya.
Kegiatan Tadabbur Alam Pena IPM ini memiliki beberapa rangkaian acara yang dimulai dari keberangkatan pada pukul 07.00 wib dengan titik kumpul di depan Gedung Dakwah Muhammadiyah Sumatera Utara Jl. Sisingamangaraja Medan.
Sekretaris Pena IPM/IRM Medan Taufik Abdillah, M.Kom.I kepada redaksi dutanusantaramerdeka.com mengungkapkan bahwa kegiatan ini digelar untuk mempererat tali silaturrahmi dan rasa kekeluargaan antar sesama alumni IPM/IRM Kota Medan. dan kegiatan ini seperti ini sudah sering dilakukan, Ungkapnya.
Lebih lanjut Taufik menjelaskan bahwa Tadabbur Alam ke Brastagi ini mempunyai tujuan perjalanan untuk mengunjungi beberapa tempat, rombongan alumni dan keluarga pertama singgah ke Taman Hobbit, selanjutnya menuju ke peternakan sapi, setelah itu dilanjutkan ke Air Terjun Sipiso-piso dan Taman Bunga Sopo Juma Tongging untuk beristirahat sholat dan makan siang. Jelas taufik.
Usai itu rombongan menuju ke Kebun Jeruk dan petik buah Strawberry dan dilanjutkan menikmati pemandangan alam bukit indah Simarjarunjung sebagai tujuan terakhir dan rombongan kembali ke Medan, ujar taufik Mengakhiri. **(Red-36)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar